NOVA.id – Penasaran cara membuat keripik singkong agar renyah dan gurih seperti yang banyak dijual di pasaran?
Kita bisa kok, membuatnya sendiri di rumah.
Tentu saja dijamin akan lebih bersih dan sehat karena kita tak menggunakan bahan pengawet.
Pada dasarnya, untuk membuat keripik singkong kita harus memperhatikan pengirisan singkong.
(Baca juga : Wah Ternyata Ini 5 Hal yang Harus Diperhatikan saat Beli Kulkas buat Rumah Barumu!)
Gunakan peeler yang biasa kita pakai untuk mengupas kentang atau wortel agar singkong bisa teriris tipis-tipis.
Agar renyah, jangan lupa untuk merendamnya di dalam air kapur sirih sebelum digoreng.
Selengkapnya, simak tipsnya berikut.
Merendam Irisan Singkong
Iris tipis 500 gram singkong, lalu larutkan 1 sendok teh air kapur sirih dan 1 sendok teh garam dalam 750 ml air.
Diamkan 15 menit lalu cuci bersih.
(Baca juga : Cukup Perhatikan 3 Tips Membuat Kopi Tubruk Ini, Dijamin Suami Langsung Jatuh Hati)