Telat Sarapan? Bikin Melted Cheese Scrambled Egg buat Brunch Saja Yuk!

By Firli Athiah Nabila, Senin, 28 Agustus 2017 | 03:18 WIB
Resep Melted Cheese Scrambled Egg. (Firli Athiah Nabila)

NOVA.id - Sudah terlambat sarapan? Tenang, jangan terlalu panik. Bikin Melted Cheese Scrambled Egg saja yuk!

Kamu masih bisa membuat sajian Melted Cheese Scrambled Egg yang pas untuk mengisi perut keroncongan sambil menunggu waktu makan siang.

Bahan dasarnya hanya dari roti tawar yang kemudian ditaburi orak-arik telur serta smoked beed dan terakhir siraman keju bercampur cream.

Baca juga: Wah Ternyata Ini 5 Hal yang Harus Diperhatikan saat Beli Kulkas buat Rumah Barumu!

Cukup memakan waktu sekitar 30 menit untuk membuat menu brunch yang satu ini.

Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan dan cara membuat Melted Cheese Scrambled Edd seperti dilansir Nova dari laman Sajian Sedap:

Bahan:

5 butir telur, kocok lepas

1/2 buah bawang bombay, cincang halus

3 lembar smoked beef, potong 2 bagian, iris

3/4 sendok teh garam

1/2 sendok teh merica bubuk

50 gram keju cheddar parut

125 ml cooking cream

5 lembar roti gandum tanpa kulit

100 gram keju mozzarella, parut kasar

2 sendok makan mentega tawar untuk menumis

Cara membuat Melted Cheese Scrambled Egg:

1. Campur telur, smoked beef, garam, merica, keju cheddar, dan cooking cream. Kocok asal rata.

2. Panaskan mentega. Tumis bawang bombay sampai harum.

3. Tambahkan campuran telur. Aduk sampai berbutir kasar. Angkat. Sisihkan.

4. Ambil selembar roti. Letakkan telur di atas roti. Tabur keju mozarela di atas telur. Oven dengan api atas suhu 190 derajat Celcius selama 10 menit hingga keju meleleh dan kecokelatan.