Tenang, Daging Kambing Tak Bikin Darah Tinggi, Ini Penjelasannya

By Dionysia Mayang, Kamis, 31 Agustus 2017 | 08:56 WIB
Tenang, Daging Kambing Tak Bikin Darah Tinggi, Ini Penjelasannya (Dionysia Mayang)

Kemudian daging kambing juga lebih banyak mengandung zat besi yaitu sebanyak 3,73 gram. Sedangkan pada daging sapi hanya terkandung 2,24 miligram zat besi.

Lalu kandungan zinc pada daging kambing sebesar 5,27 miligram dan sapi hanya 4,61 miligram.

(Baca juga : Anggun Saat Idul Adha dengan Busana Tunik Pastel dan Patchwork)

Meskipun demikian, kita perlu mengetahui cara memasak daging kambing yang tepat agar kita bisa mendapatkan manfaat dan nutrisinya.

Saran dari dr. Johanes, adalah untuk tidak memanggangnya hingga gosong.

Saat proses pemanggangan, protein pada daging kambing yang terkena panas tinggi bisa berubah menjadi zat karsinogen.

Dengan begitu, arang sebagai penyebab kanker juga terbukti hanyalah mitos.

“Kalau makan di-grill itu cukup seminggu sekali. Jangan tiap hari, (bisa) bikin kanker,” jelasnya.

(Baca juga : Jangan Sembarangan, Penderita Kanker yang Berobat ke Pengobatan Alternatif 2,5 Kali Lebih Punya Kemungkinan Meninggal!)

Bagi yang tak suka olahan panggang, masak dengan kuah bisa menjadi pilihan.

Dalam proses ini, sebaiknya hindari penggunaan santan yang berlebihan.

Penambahan sayur juga dapat menambahkan kandungan vitamin dan nutrisi lainnya pada hidangan olahan kambing ini.(*)

(Artikel ini pernah tayang di laman Kompas.com dengan judul Jangan Percaya Mitos, Daging Kambing Tidak Bikin Darah Tinggi)