Menyedihkan, Ini Potret Sekolah di Pedalaman Sumba, Gedung Reyot Mirip Kandang Ayam

By Laili Ira Maslakhah, Minggu, 10 September 2017 | 09:09 WIB
Kondisi sekolah di pedalaman Sumba / Tribunnews-Yulis (Laili Ira Maslakhah)

Kepala Sekolah SDN Mata Wa Matee, Simon Bebuma mengatakan, sekolah ini didiririkan di atas lahan yang dihibahkan warga seluas sekitar 30 x 50 meter.

"Rata-rata jarak tempuh anak-anak dari rumah ke sekolah induk (.SDN Mata Wa Matee sekitar 6 km."

"Jalanan berbukit dan sangat jauh untuk anak-anak. Oleh karena itu, warga swadaya membangun sekolahan ini. Yah hasilnya seperti ini, " ujar Simon Bebuma.

Hal senada disampaikan penanggungjawab SDN (Paralel) Mata Wa Matee Eno Mandenas.

"Warga yang menyumbangkan semua bahan bangunan dan kemudian bergotong-royong membangun sekolahan ini," ujar Eno Mandenas.

Saat ini jumlah murid di SDN Paralel mencapai 126 siswa. "Untuk kelas 6, ujian di sekolah induk," ujar Simon Bebuma.

Baca juga: Bikin Haru, Melly Goeslaw Ungkap Perjalanan Cinta Laudya Cynthia Bella yang Penuh Liku dan Air Mata

Menurut Simon, Pemda setempat berjanji membangun gedung sekolah pada tahun 2018.

"Kami menunggu realisasi pemerintah tahun depan nanti" ujar Simon.

(Yulis Sulistyawan / Tribunnews.com)