Stop Konsumsi Obat Herbal, Cek Dahulu 3 Hal yang Harus Terkandung di Dalamnya Ini!

By Dionysia Mayang, Kamis, 21 September 2017 | 06:06 WIB
Stop Konsumsi Obat Herbal, Cek Dahulu 3 Hal yang Harus Terkandung di Dalamnya Ini! (Dionysia Mayang)

NOVA.id – Untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, ada banyak cara yang bisa kita lakukan.

Salah satunya adalah dengan mengonsumsi obat herbal.

Bahkan, tak sedikit yang beranggapan bahwa obat herbal lebih baik daripada obat kimia.

Namun, benarkah demikian?

Padahal, jika dikonsumsi untuk jangka panjang, obat herbal juga memiliki efek samping sama dengan obat kimia.

(Baca juga : Luar Biasa, Ini Manfaat Tersembunyi Jahe untuk Kecantikan, Bisa Bikin Kulit Bercahaya)

Lalu, bagaimana untuk mengetahui kualitas obat herbal yang baik?

Pertama-tama, kita harus paham bahwa obat herbal tidak memiliki khasiat atau efek yang langsung pada tubuh seperti obat kimia.

Jika kita tetap memilih obat herbal untuk mengobati penyakit atau tujuan tertentu lainnya, sebaiknya kita menelaah lebih jauh mengenai kandungan apa saja yang terdapat pada herbal yang kita konsumsi.

(Baca juga : Jangan Sembarangan Konsumsi Antidepresan, Akibatnya Mengerikan!)

Menurut dr. Zainal Adhim, Sp. THT - KL, Ph.D., dokter spesialis THT di Rumah Sakit Pondok Indah, tidak semua obat herbal itu baik untuk tubuh. Kita harus memastikan beberapa hal ini :

  1. Sudah Ada Penelitiannya

Sebelum kita mengonsumsi obat herbal, sebaiknyakita memastikan apakah obat tersebut sudah diteliti dengan baik manfaat dan kekurangannya.