Cerahkan Bagian Kulit ‘Tersembunyi’ dengan Bahan-bahan Alami Ini

By Laili Ira Maslakhah, Kamis, 5 Oktober 2017 | 10:13 WIB
Mencerahkan bagian tubuh yang 'tersembunyi' (Laili Ira Maslakhah)

NOVA.id - Biasanya, bagian tubuh yang tersembunyi memiliki warna kulit yang gelap, contohnya adalah selangkangan.

Namun, rupanya tidak hanya selangkangan yang memiliki masalah berupa warna kulit yang gelap.

Beberapa bagian tubuh seperti belahan dada, ketiak dan lipatan leher juga seringkali memiliki masalah berupa warna kulit yang gelap.

Baca juga: Pamer Kebersamaan Bersama 3 Wanita, Benarkah Ustaz Arifin Ilham 'Nambah' Istri Lagi?

Penggunaan produk seperti masker dan lotion nyatanya tidak cukup.

Dilansir dari Boldsky, kita bisa mencerahkan bagian kulit yang ‘tersembunyi’ dengan bahan-bahan alami ini.

1. Lemon

Lemon memiliki kandungan Vitamin C yang bisa mencerahkan kulit.

Caranya yakni dengan mengoleskan lemon pada area kulit kita yang berwarna gelap.

Baca juga: Jangan Takut! Lemon Tak akan Merusak Kulit Kita, Ini 3 Langkah Mudahnya

Gosok dan diamkan selama 10-15 menit.

Pastikan bahwa area kulit tersebut sudah dibersihkan terlebih dahulu.