Cerahkan Bagian Kulit ‘Tersembunyi’ dengan Bahan-bahan Alami Ini

By Laili Ira Maslakhah, Kamis, 5 Oktober 2017 | 10:13 WIB
Mencerahkan bagian tubuh yang 'tersembunyi' (Laili Ira Maslakhah)

NOVA.id - Biasanya, bagian tubuh yang tersembunyi memiliki warna kulit yang gelap, contohnya adalah selangkangan.

Namun, rupanya tidak hanya selangkangan yang memiliki masalah berupa warna kulit yang gelap.

Beberapa bagian tubuh seperti belahan dada, ketiak dan lipatan leher juga seringkali memiliki masalah berupa warna kulit yang gelap.

Baca juga: Pamer Kebersamaan Bersama 3 Wanita, Benarkah Ustaz Arifin Ilham 'Nambah' Istri Lagi?

Penggunaan produk seperti masker dan lotion nyatanya tidak cukup.

Dilansir dari Boldsky, kita bisa mencerahkan bagian kulit yang ‘tersembunyi’ dengan bahan-bahan alami ini.

1. Lemon

Lemon memiliki kandungan Vitamin C yang bisa mencerahkan kulit.

Caranya yakni dengan mengoleskan lemon pada area kulit kita yang berwarna gelap.

Baca juga: Jangan Takut! Lemon Tak akan Merusak Kulit Kita, Ini 3 Langkah Mudahnya

Gosok dan diamkan selama 10-15 menit.

Pastikan bahwa area kulit tersebut sudah dibersihkan terlebih dahulu.

2. Putih telur

Putih telur juga merupakan bahan alami yang bisa mencerahkan kulit.

Caranya dengan mengocok putih telur hingga menjadi buih, kemudian oleskan pada kulit yang berwarna gelap.

Baca juga: Ingin Memiliki Bokong Kencang? Caranya Mudah, Cukup Pakai 1 Alat Ini Saja!

Tunggu hingga putih telur mengering dan cuci bersih dengan air dingin.

3. Kacang almond dan susu

Untuk mencerahkan kulit, kita bisa menggunakan campuran kacang almond dan susu.

Campurkan dua sendok teh kacang almond yang sudah dihaluskan dan dua sendok makan susu.

Baca juga: Wajib Simak, Ini yang Harus Dilakukan Bila Berolahraga di Udara Dingin

Campur dan oleskan pada bagian kulit yang gelap. Tunggu hingga 15 menit dan kemudian bersihkan.

4. Tomat

Untuk mendapatkan kulit yang cerah, potong tomat segar menjadi dua bagian.

Kemudian, gosokkan pada kulit gelap dan tunggu hingga tomat mnegering. Cuci dengan air dingin. (*)