Sebenarnya, Perlu Enggak Ya Pakai Kondisioner Setelah Keramas? Ini Jawabannya!

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 17 Oktober 2017 | 07:00 WIB
Sebenarnya, Perlu Enggak Ya Pakai Kondisioner Setelah Keramas? Ini Jawabannya! (Dionysia Mayang)

NOVA.id -  Bagi perempuan, perawatan rambut sama pentingnya dengan perawatan kulit.

Tak hanya dengan mencuci rambut secara rutin, namun juga banyak disarankan untuk menggunakan kondisioner setelah keramas dengan menggunakan sampo.

Namun apakah benar kondisioner memang berpengaruh pada kesehatan rambut?

Kondisioner merupakan salah satu produk yang disarankan untuk dipakai setelah sampo.

(Baca juga: Sarapan Bernutrisi dengan Sereal Susu, Solusi Tepat Ibu Millennial)

Fungsinya adalah untuk menghidrasi kutikula (lapisan terluar rambut), sehingga kutikula yang renggang menjadi rapat lagi.

Hal ini menambah kelembapan rambut yang mungkin hilang saat memakai sampo.

Juga, membuat rambut terasa lebih halus dan lembut, serta membuat rambut lebih mudah diatur.

Seperti yang disarankan oleh Nick Arrojo, penulis “Great Hair: Secrets to Looking Fabulous and Feeling Beautiful Every Day”, sebaiknya menggunakan kondisioner setelah mencuci rambut, seperti dilansir dari WebMD.

(Baca juga: Boleh-boleh Saja Mengonsumsi Kulit Ayam, Tapi Pahami Risikonya Ini!)

Pemakaian kondisioner sangat diperlukan, terutama untuk rambut kering, rapuh, rambut berwarna, atau rambut yang sering terpapar bahan kimia atau proses styling.

Dengan menggunakan kondisioner, kelembapan rambut akan terjaga sehingga rambut tampak lebih indah dan sehat.

Sebelum menggunakan kondisioner, sebaiknya baca aturan pakai.

Banyak produk menyarankan agar menggunakan kondisioner setelah pakai sampo.

(Baca juga: Unik, Ini Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Ditiru, Bisa Digabung Sama Kebun Kecil di Belakang Rumah, Loh!)

Hal ini karena sampo biasanya membuat rambut menjadi lebih kering.

Sehingga, dengan menggunakan kondisioner setelah sampo, maka kelembapan rambut akan kembali lagi.

Selain itu, hindari menggunakan kondisioner sampai akar rambut.

Cukup oleskan kondisioner dari batang sampai ujung rambut.

Ini merupakan cara terbaik untuk melembapkan rambut di bagian yang paling membutuhkan.

(Baca juga: Mulai dari Asma Hingga Trauma Benturan, Inilah Fakta Tentang Hipoksia yang Bisa Merenggut Nyawa)

Juga, jangan terlalu banyak saat pakai kondisioner, ini justru dapat membuat rambut terlihat tidak bervolume dan rata begitu saja.

Sebaiknya pakai kondisioner secukupnya saja.

Sebelum memilih sampo dan kondisioner, sebaiknya kenali dulu jenis rambut kita.

Berbeda jenis rambut akan berbeda pula jenis sampo dan kondisioner yang sebaiknya dipakai.

Jika memang rambut sudah berkilau dan indah sejak lahir, kita mungkin tidak perlu pusing-pusing harus memilih sampo seperti apa dan harus memakai kondisioner atau tidak.

(Baca juga: Curigai Suami Selingkuh, Perempuan Ini Rela Sewa Ojek Online untuk Memata-matai Sang Suami, Hasilnya Sungguh Mengejutkan!)

Namun, kebanyakan orang harus merawat rambutnya agar mendapatkan rambut yang indah.

Seperti yang dijelaskan oleh Arrojo, ada lima jenis rambut yang membutuhkan perawatan berbeda, yaitu:

- Rambut normal atau halus, cuci rambut dengan sampo dan kondisioner yang dapat menambah volume rambut.

- Rambut keriting, pakai sampo dan kondisioner khusus untuk rambut kering untuk mencegah rambut menjadi kering dan tidak beraturan.

- Rambut kering, pilih sampo yang mengandung moisturizer untuk menambah kelembapan rambut. Kita bisa memilih sampo yang mengandung minyak kelapa, minyak avokad, atau minyak argan.

Juga, pilih kondisioner khusus rambut kering.

(Baca juga: Sedih, Ini Curhatan Pilu Istri Kiper Persela yang Meninggal Saat Berjuang untuk Timnya)

- Rambut berminyak, pilih sampo khusus untuk rambut berminyak dan pilih kondisioner yang hanya mengandung sedikit minyak.

Jika muncul ketombe (masalah pada rambut berminyak), pilih sampo antiketombe yang mengandung bahan seperti ketoconazole, zinc pyrithione, atau selenium sulfide.

- Rambut berwarna, pilih sampo dan kondisioner yang bisa melembapkan rambut dan tidak menghilangkan warna rambut. (*)

(Wisnubrata/Kompas.com)