NOVA.id - Tulisan Fissilmi Hamida di akun Facebook marak diperbincangkan belakangan ini.
Dalam tulisannnya, Fissilmi menceritakan seseorang bernama Roel Mustafa yang dijulukinya sebagai "Lelaki 1.000 Janda".
Fissilmi menyebut Roel sebagai seseorang lelaki yang memang suka mencari janda. Para janda yang dicarinya adalah janda tua dan miskin.
"Eits, jangan buruk sangka. Benar ia menyukai para janda, benar ia suka mengejar mereka, namun dengan cara yang sangat mulia, berbeda dengan beberapa oknum yang mengaku ingin menolong janda, namun dengan cara yang malah membuat istri pertama justru jadi janda," tulis Fissilmi.
Dalam kesehariannya, Roel membuka warung steak "Home Sweet Home".
Selain berwirausaha, pria 39 tahun ini juga aktif di Sekolah Relawan yang berlokasi di Beji, Depok.
Baca juga: Duh! Baru Umur 10 Bulan, Bayi Ini Punya Bobot Layaknya Anak Usia 9 Tahun
Saat dihubungi, Roel menceritakan kebiasannya mencari para janda miskin dan tua bermula tahun 2016.
Hal itu berawal dari kebiasaan almarhumah ibunya yang selalu membagikan makanan ke janda-janda tua yang tinggal di sekitar rumah mereka.
"Ibu saya kan janda, lansia, punya sahabat-sahabat yang janda juga. Tetangga-tetangga. Jadi tiap masak selalu dilebihin. Kami anak-anaknya yang tukang nganterin. Tiap masak seperti itu," kata Roel kepada Kompas.com, Jumat (20/10/2017).
Setelah ibunya wafat dan selang berapa tahun kemudian, Roel baru menyadari bahwa janda-janda tua yang tinggal di sekitar rumah orangtuanya tidak ada lagi yang membantu.
Dari situlah, muncul keinginan untuk membantu para janda tua itu. Namun bukan lagi dengan memberi makanan tetapi dengan paket sembako.