Orang Berbadan Gemuk Jauh Lebih Bahagia Dibanding yang Langsing, Tidak Percaya? Ini Buktinya!

By Amanda Hanaria, Kamis, 28 Desember 2017 | 02:30 WIB
Orang Berbadan Gemuk Jauh Lebih Bahagia Dibanding yang Langsing, Tidak Percaya? Ini Buktinya! (Amanda Hanaria)

NOVA.id - Musim liburan ini memang saat yang tepat berkumpul dengan keluarga.

 

Acara berkumpul, biasanya selalu dipenuhi dengan hidangan lezat yang pasti akan membuat kita lupa soal diet.

Namun, tidak perlu sampai depresi jika berat badan kian bertambah usai liburan ini.

Sebuah riset telah membuktikan bahwa mereka yang kelebihan berat badan cenderung lebih bahagia.

Baca juga: Daripada Ikut Program Diet Berbiaya Tinggi, Lebih Baik Konsumsi 5 Jenis Makanan yang Murah Meriah Ini

Lemak berlebihan di tubuh memang selalu dikaitkan dengan sejumlah risiko kesehatan, termasuk kondisi jantung, diabetes, dan risiko stroke.

Namun, riset terbaru ini menemukan bukti bahwa orang-orang dengan berat badan lebih ternyata dapat menjalani kehidupan yang lebih bahagia.

Penelitian yang dipublikasikan di International Journal of Epidemiology ini dilakukan oleh sekelompok ilmuwan dari University of Bristol di bawah pimpinan Louise Millard dan George Davey Smith.

Baca juga: Pasangan Remaja Ini Tega Jual Bayi Kembarnya Seharga Rp 49 Juta di Situs Online, Bunyi Iklannya Bikin Warganet Geram

Kelompok tersebut bermaksud untuk menganalisis bagaimana mereka dapat menggunakan PHESANT (PHEnome Scan ANalysis Tool) untuk melakukan pemindaian fenom otomatis di Biobank Inggris.

UK Biobank adalah database yang berisi data genetik dari 500.000 pria dan wanita di Inggris dari usia 37 sampai 73 tahun.

Selama penelitian, para peneliti menemukan hubungan antara indeks massa tubuh seseorang dan kesehatan.