Jika pasangan berbuat salah, memberi maaf adalah hal paling utama.
Begitu pula ketika kita yang berbuat salah, kita harus meminta maaf pada pasangan.
Dengan begitu, tidak akan ada dendam yang terpendam.
Bila kita tak bisa saling memaafkan dengan pasangan, suatu saat pernikahan kita yang akan jadi taruhannya.
(Baca juga: Takut Uang Habis Karena Nabung? Gunakan Cara Ini Deh!)
Jangan mencoba untuk mengubah pasangan
Salah jika kita menganggap dapat mengubah pasangan kita.
Masing-masing orang memiliki kebiasaan, hobi, dan pandangan yang berbeda.
Jangan selalu memaksa pasangan kita untuk menjadi seperti yang kita inginkan.
Namun, cobalah untuk menciptakan kebiasaan dalam keluarga yang dapat menyenangkan kita, pasangan, dan anak-anak.
(Baca juga: Awas, Alat Tes Kehamilan Terkadang Hasilnya Tidak Akurat Loh, Ini Penyebabnya)
Hindari berkata “cerai”