7 Rahasia Menyelamatkan Pernikahan dari Ambang Perceraian

By Amanda Hanaria, Senin, 8 Januari 2018 | 13:30 WIB
Sering Disepelekan, 7 Hal Ini Bisa Memicu Perceraian (Amanda Hanaria)

NOVA.id - Pernikahan adalah hal yang paling didambakan semua orang di dunia.

Bahkan, tak sedikit dari kita yang rela menunggu hingga bertahun-tahun demi mendapatkan pasangan hidup yang terbaik.

Tentu, hal tersebut demi menghindari terjadinya masalah di tengah perjalanan rumah tangga kita.

Baca juga: Dihempas Isu Cerai, Ini Kisah Awal Pernikahan Ahok dengan Vero, Vero: Bukti Cintanya Kuat

Pasangan mana yang mau rumah tangganya berada di ambang perceraian?

Perceraian memang menjadi salah satu hal yang ditempuh, jika pasangan sudah tidak bisa mempertahankan keutuhan rumah tangga.

Tapi, bukankah sebaiknya mempertahankan dahulu? Mencari titik kesalahan dan memperbaiki bersama, sebelum palu hakim diketuk?

Baca juga: Berjuta Kebaikan dalam Segelas Susu Gurih Tanpa Garam yang Wajib Kita Tahu

Kita sebetulnya bisa menghindari itu semua, dengan mengikuti beberapa tips menghindari perceraian, seperti di bawah ini.

1. Saling mendengarkan satu sama lain Tips menghindari perceraian yang satu ini, merupakan hal dasar yang wajib dilakukan pasangan suami istri: saling mendengarkan satu sama lain.

Komunikasi yang bermasalah, seringkali menjadi penyebab akar masalah dari suatu hubungan, sehingga dibutuhkan komunikasi yang baik agar pernikahan langgeng.

Dengan mendengarkan pasangan, Anda juga  akan mengetahui perasaannya dan memahami apa yang ia pikirkan.