Duh… Pagi-Pagi Sudah Kembung? Jangan Lakukan 3 Hal Ini untuk Mencegahnya

By Dionysia Mayang Rintani, Sabtu, 27 Januari 2018 | 00:00 WIB
Duh… Pagi-Pagi Sudah Kembung? Jangan Lakukan 3 Hal Ini untuk Mencegahnya (Dionysia Mayang)

NOVA.id – Bangun di pagi hari dengan perut yang kembung tentu membuat kita tak nyaman.

Kembung sendiri merupakan salah satu masalah pada pencernaan yang bisa dialami olah siapapun.

Ketika kita makan, minum, atau menelan air liur kita juga bisa menelan sedikit udara yang kemudian terakumulasi di usus.

(Baca juga: Belanja Produk Ritel Kekinian Hanya di Easy Shopping, Mudah dan Terpercaya!)

Gas dalam tubuh pun menumpuk, tubuh pun perlu mengeluarkannya dengan sendawa atau kentut.

Penyebab perut kembung sangat beragam, bisa karena makanan yang dimakan, pola makan yang tidak teratur, atau bisa juga menjadi gejala penyakit tertentu.

Namun bila kembung kita rasakan di pagi hari, ada kemungkinan beberapa hal berikut yang menjadi alasannya.

(Baca juga: Ingin Lakukan Malam Pertama Bersama Suami, Namun Kejadian Mengejutkan Saat Pengantin Perempuan Bangun)

1. Makan malam terlalu banyak

Makan terlalu banyak di malam hari dapat membuat perut kembung setiap pagi.

Pasalnya, saat makan malam terlalu banyak, pencernaan jadi kesulitan untuk mencerna makanan dalam jumlah besar.

Apalagi setelah itu kita langsung tidur.