NOVA.id - Jika Anda gemar mengonsumsi buah-buahan, buah berkulit merah bernama buah naga tentu sudah tak asing lagi di telinga, bukan?
Tak seperti buah mangga ataupun jeruk yang hampir disukai semua orang, buah naga justru sebaliknya.
Faktanya, buah yang berasal dari Amerika ini awalnya dikenal sebagai tanaman hias.
Baca juga: Kenapa sih Kita Butuh Vitamin C Dalam Merawat Kecantikan Kulit? Simak Penjelasannya
Mengapa namanya 'buah naga'? Dilansir dari wikipedia, asal nama buah tersebut lantaran bentuknya yang seperti naga.
Pada dasarnya, buah ini memiliki dua jenis, yakni buah naga dengan daging berwarna putih dan yang berwara merah.
Sementara itu, tak banyak yang tahu, bahwa buah berbiji kecil-kecil ini begitu banyak manfaatnya, loh.
Baca juga: Belanja Produk Ritel Kekinian Hanya di Easy Shopping, Mudah dan Terpercaya!
Selain baik untuk kesehata, buah naga juga baik untuk kecantikan. Nah, berikut ini beberapa khasiat dan manfaat buah naga untuk kecantikan.
1. Mencegah penuaan dini Terlebih khusus bagi perempuan, masalah kulit seperti penuaan dini, kulit keriput dan flek tentu jadi musuh paling utama.
Masalah-masalh ituumumnya disebabkan oleh rusaknya sel kulit mati akibat radikal bebas.
Meskipun hal tersebut terjadi secara alami, namun justru kerap ditakuti hampir semua peremuan di muka bumi ini, bukan?