Selain Untuk Jamu, Ternyata Warna Kuning dari Kunyit Sangat Bermanfaat Bagi Kesehatan

By Healza Kurnia, Senin, 29 Januari 2018 | 01:00 WIB
Manfaat kunyit untuk otak (istock) (Healza Kurnia Hendiastutjik)

NOVA.id - Seringkali kita mendengar bahwa tanaman kunyit digunakan sebagai ramuan dalam membuat jamu tradisional.

Namun, ternyata di balik khasiat rasanya yang nikmat untuk ramuan jamu, kunyit menyimpan khasiat lainnya.

Melansir dari The Independent, riset terbaru mengungkapkan, bahan pewarna kuning alami ini ternyata bisa memperbaiki ingatan dan juga mood manusia.

Baca juga: Mood Tidak Bagus? Coba Deh Konsumsi Makanan Ini Agar Kembali Baik, Nomor 2 Paling Enak!

Kandungan kurkumin pada kunyit ini ternyata berfungsi sebagai antiinflamasi dan antioksidan.

Kunyit pun telah lama menjadi makanan pokok bagi warga lanjut usia di India.

Mungkin karena kebiasaan itu pula, India menjadi negara dengan tingkat penderita alzheimer yang rendah, dan warganya memiliki kinerja kognitif yang lebih baik.

Alzheimer adalah kondisi kelainan yang ditandai dengan penurunan daya ingat, penurunan kemampuan berpikir dan berbicara, serta perubahan perilaku akibat gangguan di dalam otak.

Baca juga: Mengharukan! Demi Kembalikan Ingatan Suami yang Idap Alzheimer, Perempuan Ini Buatkan Sebuah Buku

Gangguan ini sifatnya progresif atau perlahan-lahan.

Penelitian yang dilakukan oleh University of California, Los Angeles, ini dilakukan dengan memeriksa efek kunyit pada orang-orang yang menderita kepikunan karena faktor usia.

Menurut Dr Gary Small selaku pemimpin riset ini, cara kerja kurkumin memang belum bisa dipastikan.