Coba Perhatikan, Sebaiknya Hindari Kebiasaan Buruk Ini Jika Tak Ingin Kadar Kolesterol Naik

By Winggi, Jumat, 2 Februari 2018 | 07:00 WIB
Pemicu naiknya kadar kolesterol (istock) (Winggi)

NOVA.id- Saat ini banyak orang yang terserang kolesterol. 

Salah satu penyebabnya karena gaya hidup yang sembarangan dan tidak teratur. 

Perlu diketahui, jika kolestrol jahat di dalam tubuh meningkat maka ini bisa memicu penyakit lainnya timbul. 

(Baca juga: Curiga dengan Bau Busuk yang Menyengat, Petugas Kesehatan Ini Syok Ketika Tahu yang Ia Temukan!)

Seperti penyakit jantung koroner, obesitas, hingga penyakit lainnya. 

Kolesterol tinggi dapat dikendalikan dengan mengubah gaya hidup seperti menjalani program diet sehat, olahraga rutin, hingga didampingi dengan pengobatan tertentu. 

Meski sudah menjalani hal tersebut, terkadang kita tetap menjalani kebiasaan yang justru memicu kolesterol naik.

Misalnya seperti kebiasaan di bawah ini, melansir Boldsky.

(Baca juga: Selain Juwita Bahar, 3 Artis Ini Juga Pernah Ribut dengan Ibunya Sendiri, Ada yang Sampai Kawin Lari)

1. Menghindari lemak sehat 

Sebagian orang berpikir bahwa semua lemak merupakan sesuatu yang tidak sehat dan bisa membuat tubuh gemuk, atau bahkan meningkatkan kadar kolesterol. 

Padahal tubuh juga membutuhkan lemak sehat agar organ-organnya berfungsi dengan baik dan tetap sehat.