NOVA.id- Migran merupakan salah satu penyakit yang menganggu aktivitas.
Terlebih penyakit ini sering datang secara tiba-tiba.
Tetapi saat migrain menyerang, kita sering kali mengabaikannya.
Padahal menurut sebuah penelitian, migrain bisa menjadi pertanda dari masalah jantung, melansir The Independent.
Penelitian ini dilakukan selama 19 tahun yang melibatkan dari setengah juta orang.
(Baca juga: Wuih... Meski Baru Lahir, Lemari Bayi Perempuan Kylie Jenner Sudah Penuh dengan Sepatu dan Baju Modis)
Berdasarkan penelitian yang dipublikasikan di British Medical Journal, masalah kardiovaskular termasuk serangan jantung, stroke, pembekuan darah, dan denyut jantung tidak teratur, semuanya terkait dengan migrain.
Periset menemukan bahwa orang-orang yang menderita migrain lebih mungkin terkena serangan jantung dibanding mereka yang tidak memiliki gejala sakit kepala utama.
Terlihat data 25 per 1.000 dibandingkan dengan 17 per 1.000.
(Baca juga: Entah Mesin Waktu atau Hanya Kebetulan, Ini 6 Kejadian Ganjil yang Benar-benar Terjadi di Dunia!)
Sebanyak 45 dari 1.000 penderita migrain juga mengalami stroke umum.
Terdapat 20 penderita lebih banyak dibanding mereka yang tidak terkena migrain.