7 Hal Ini Melekat pada Memori Anak hingga Dia Dewasa, Berhati-hatilah dalam Bertindak Mulai Sekarang!

By , Selasa, 13 Februari 2018 | 01:00 WIB
Biasakan anak untuk sarapan (istock) (Nova)

(Baca juga: Sempat Takut Dihakimi Massa, Begini Kisah di Balik Penyerahan Diri Pelaku Tabrak Lari Produser RTV)

Saat kita mengesampingkan gadget untuk memerhatikan anak

Kita sering memutar ulang momen spesial anak ataupun keluarga lewat gadget.

Hal tersebut tidak dilarang, tetapi jangan terlalu sering dilakukan.

Bila kita mengesampingkan gadget dan lebih memerhatikan anak maka mereka dapat memiliki semua perhatian kita.

Lewat perhatian, ada perasaan kasih sayang yang mereka dapatkan dan itu akan selalu melekat dalam memorinya hingga besar nanti.

(Baca juga: Deretan Anak Artis yang Wajahnya 'Jiplak' Banget Sama Ayahnya)

Kata-kata positif untuk anak

Ada banyak kata yang dapat menggambarkan rasa cinta kita kepada anak dan itu juga mampu memberikan energi positif untuk mereka.

Kalimat-kalimat seperti, “mama bangga sama kamu”, “keluarga ini menjadi lebih baik karena kamu”, “kamu teman yang baik ya, Nak” dapat memengaruhi anak kita.

Dia juga akan merasa lebih dihargai dan disayangi oleh orang tua.

(Baca juga: Inilah Kata Zodiak Kita Minggu Ini, Ternyata Dipengaruhi Fenomena New Moon)