NOVA.id- Untuk mendapatkan tubuh yang sehat, tentu kita harus mengasup makanan yang sehat pula.
Ada beragam makanan sehat yang bisa kita temui mulai dari sayuran, buah, hingga makanan bernutrisi lainnya.
Kebanyakan orang berpikir jika makanan bernutrisi dan bergizi tinggi akan mampu menjaga senyawa tersebut meski kita mengolahnya dengan cara apapun.
(Baca juga: Benarkah Penggunaan Gadget yang Terlalu Sering Bisa Memicu Penuaan Dini pada Kulit? Ini Penjelasannya)
Tentu saja hal ini salah.
Ternyata, makanan sehat bisa berubah menjadi racun bagi tubuh saat kita salah mengolahnya.
Berikut daftar makanan yang harus kita tahu cara mengolahnya agar tidak menjadi racun, melansir Kompas.com.
(Baca juga: Gara-Gara Istri Minta Mobil Baru, Jadi Alasan Kuat Pendi Lakukan Pembunuhan Sadis pada Keluarganya)
1. Nasi
Banyak orang, khususnya warna negara Indonesia menjadikan nasi sebagai makanan utama.
Nasi mengandung nutrisi untuk tubuh, tetapi banyak orang yang suka mendinginkan usai memasaknya.
Nasi dingin rawan akan bakteri yang bisa menyebabkan masalah pencernaan.