NOVA.id - Kuliner bakso telah menjadi makanan yang populer di berbagai tempat di Indonesia.
Banyak daerah di Indonesia yang menjual dan menyajikan kuliner berbahan utama daging tersebut.
Seiring perkembangan zaman, daging yang dibentuk seperti bola pingpong tersebut kini semakin bervariasi.
Baik dari variasi ukuran mulai bulatan kecil hingga besar hingga bentuk seperti bakso kotak, bakso jajar genjang.
Baca juga: Selain Sehat, Jus Lidah Buaya Juga Punya Efek Samping Bagi Sebagian Orang loh, Sebaiknya Hati-Hati!
Namun, ternyata penjual bakso masa kini pun terus berebut pangsa pasar bagi orang-orang yang mencintai kuliner bakso.
Salah satunya dengan berinovasi dari segi bentuk penyajian.
Seperti dilansir dari Kompas.com, salah satu bentuk penyajian yang unik adalah bakso kelapa muda yang ada di Kota Kediri, Jawa Timur.
Bakso ini dapat dijumpai di depot Mak Sri yang ada di Jalan HOS Cokroaminoto 199 Kota Kediri, Jawa Timur.
Baca juga: Begini Caranya Membakar Lemak dengan Program Diet Apel, Yuk Simak!
Bakso ini menggunakan wadah kelapa muda sebagai sarana penyajiannya, yaitu buah kelapa yang telah dipotong pada bagian atasnya lalu diisi dengan bakso lengkap beserta kuah dan variasi tambahannya.
Tampilannya akan menyerupai es degan, tetapi isinya adalah bakso.