Mereka akan menular jika cairan dalam benjolan keluar atau pecah.
Tapi perlu diingat, kita bisa tertular bahkan jika kita tidak memiliki lecet sekali pun.
Bukan hanya kontak fisik, penularan juga bisa terjadi pada benda yang dipakai penderita.
Seperti peralatan makan, pisau cukur, handuk bisa menyebar virus HSV-1.
(Baca juga: Sarapan Fancy dan Nikmat dengan Risotto Ayam Brokoli, yuk! Simak Resep Mudahnya Ini)
Sementara seks oral bisa menyebarkan HSV-1 ke alat kelamin dan HSV-2 pada bibir.
Jika kita terserang infeksi herpes, virus ini terbengkalai di sel-sel saraf pada kulit dan mungkin muncul seperti ruam di tempat yang sama seperti sebelumnya.
Virus ini akan menyebar jika kondisi tubuh mengalami perubahan hormonal, seperti berkaitan dengan menstruasi, stres, kelelahan, terpapar sinar matahari dan angin, serta perubahan sistem kekebalan tubuh.
Diketahui jika tidak ada obat untuk infeksi HSV, dan lecet atau luka bisa kembali.
(Baca juga: Inilah Potret Semasa Hidup Istri Muda Opick Sebelum Meninggal)
Obat antiviral dapat membantu menyembuhkan luka dingin lebih cepat dan bisa mengurangi seberapa sering mereka kembali.
Untuk meredakan rasa tidak nyaman saat terserang penyakit ini, berikut hal yang harus kita lakukan.