Duh, Ternyata Inilah Pertanda Kita Harus Rela Berpisah dengan Pasangan

By Juwita Imaningtyas, Senin, 21 Mei 2018 | 20:15 WIB
Tanda Kita Harus Merelakan Pasangan Kita untuk Pergi (fizkes)

NOVA.id - Pernakah Sahabat NOVA merasa bimbang antara harus mempertahankan hubungan atau melepaskan hubungan?

Konsep hubungan dilandasi oleh dua individu yang bersama-sama, merasa bahagia satu sama lain.

Namun bila konsep itu tidak ada dalam hubungan kita, haruskah kita merelakan pria yang kita cintai untuk pergi?

(Baca juga: Sedang Merancang Gaun Pengantin? Ini Inspirasi Berdasar Zodiak Kita)

Berikut beberapa hal yang bisa menjadi alasan kita sebaiknya merelakan pergi si dia.

  1. Tidak Ada Masa Depan

Bila Sahabat NOVA merasa tidak ada masa depan dalam hubungan, untuk apa diperjuangkan?

Mungkin ia memiliki ide masa depan yang berbeda dengan Sahabat NOVA.

Jika memang memiliki jalan hidup sendiri-sendiri, mungkin ini saatnya kita merelakan pria tersebut.

(Baca juga: Selamat! Chrissy Teigen dan John Legend Dikarunai Anak Kedua, Fotonya Bikin Gemas!)

  1. Hidup Semakin Buruk

Jika kehadiran si diia malah memperburuk hidup kita, sebaiknya segera merelakannya pergi.

Memang Sahabat NOVA mencintainya, tapi cinta bukanlah satu-satunya hal yang dibutuhkan dalam hubungan.

Cinta hanyalah salah satu syarat dalam hubungan.

Kecocokan, kepercayaan, dan respek juga menjadi syarat penting.

(Baca juga: Ini 1 Benda yang Selalu Dibawa BCL agar Penampilannya Tetap Cantik)

  1. Hanya Kita yang Berkorban

Bagaimana rasanya bila hanya kita yang berkali-kali berkorban untuk pasangan?

Rasanya tidak adil bukan.

Hubungan yang baik membutuhkan pengorbanan dari kedua belah pihak.

(Baca juga: Banyak Manfaatnya, Ini Cara Membuat Gel Lidah Buaya Tanpa Harus Beli)

  1. Dia Hanya Datang Ketika Butuh

Apakah Sahabat NOVA merasa si dia hanya datang saat butuh?

Kita perlu memikirkan hal ini.

Bila kita sulit menemuinya saat kita butuh, namun kita selalu ada saat si dia butuh, mungkin inilah waktunya merelakannya.

(Baca juga: Kulit Bercahaya Hanya dengan 5 Buah Segar Ini, Cobain yuk!)

  1. Dia Jarang Berbincang-bincang dengan Kita

Setelah hari kerja yang sibuk, memang rasanya melelahkan.

Namun, bila hal itu membuatnya sampai menghindari percakapan dengan kita, sebaiknya segera pikirkan hubungan itu.

Dalam hubungan, komunikasi menjadi hal yang penting.

Bila tidak ada komunikasi yang baik, segera relakan dia.

(Baca juga: Sebelum Nikahi Kimmy Jayanti, Greg Nwokolo Sempat Lakukan Hal Romantis Ini)

  1. Dia Selalu Mengganggu

Coba pikirkan, apa hal tentangnya yang membuat kita merasa kesal?

Apakah ia bersikap posesif? Mengekang?

Bila hal itu terjadi dan sangat mengganggu kebebasan kita, tentunya tidak akan membuat kita bahagia.

Dalam sebuah hubungan, rasa percaya, komunikasi yang baik, kebahagiaan, dan saling pengertian menjadi hal yang penting. (*)