Ini Alasan Mengapa Keluarga Kerajaan Inggris Menjadi Pusat Perhatian

By Winggi, Kamis, 24 Mei 2018 | 14:35 WIB
Keluarga Kerajaan Inggris (elizabethaluko.blogspot.co.id)

Perilaku parasosial ini meliputi keterikatan kita secara emosional dengan klub sepakbola atau acara televisi favorit – juga kehidupan dan drama keluarga Kerajaan Inggris.

“Kita semua memiliki impian untuk menjadi kaya, terkenal, berpengaruh di lingkungan, dan diliputi kebahagiaan. Ini semua dimulai dari dongeng anak-anak dan menetap dalam diri kita tanpa disadari. Keluarga kerajaan dan artis Hollywood membuat impian itu tetap hidup,” papar Farley.

(Baca juga: Darling Pea, Tanaman Bak Narkoba Bagi Domba dan Hewan Ternak)

Beberapa orang menganggap kisah keluarga kerajaan sebagai hiburan dan cerita yang menarik.

Farley berpendapat, ada sesuatu yang mengikat dari para bangsawan tersebut – terutama kemampuan mereka untuk membuat hidup terlihat lebih mudah.

“Hidup itu keras, dan menjadi sukses sangat sulit. Namun, lihatlah orang-orang tersebut (keluarga kerajaan): mereka mewarisi kekayaan, gaya, ketenaran, dan pengaruh sosial. Mereka juga hidup dalam istana seperti dalam dongeng,” paparnya.

Eksposur media menciptakan ‘efek putaran’ pada fenomena ini.

(Baca juga: Warga Buang Sampah Sembarangan, Gajah Sri Lanka Sering Makan Plastik)

Karena banyak orang yang tertarik dengan kehidupan figur publik, media terus menerus meliput mereka.

Lalu, karena tokoh-tokoh tersebut sering muncul di media, orang-orang jadi sering memperhatikan mereka.

Siklusnya berulang, lagi dan lagi.

“Kita hidup di dunia tanpa jeda media. Dengan kata lain, tidak ada jalan keluar. Orang-orang akan terus menginginkan detail kehidupan para figur publik,” tambahnya.