- Terlalu Banyak Mengonsumsi Makanan Asin
Para ahli menyarankan kita untuk mengonsumsi garam tidak lebih dari 2000-2400 miligram setiap hari.
Banyak dari kita yang mengonsumsi 5000-6000 bahkan 10000 miligram karena memakan junk food dan makanan kemasan dengan kandungan garam yang tinggi.
Bagi orang yang memiliki masalah hati, terlalu banyak mengonsumsi garam dapat menyebabkan inflamasi dan membuat hati bekerja terlalu keras.
Sebaiknya, kita membiasakan diri untuk tidak mengonsumsi makanan asin terlalu sering.
Baca juga: Duduk Terlalu Lama Bisa Bikin Kanker Kulit, loh! Inilah 5 Kebiasaan Pemicu Kanker Kulit Selengkapnya
- Meminum Alkohol Terlalu Banyak
Alkohol telah dikenal sebagai penyebab kerusakan hati.
Hati umumnya bisa memproses 10-15 gram alkohol per jamnya.
Namun bila kita sering meminum alkohol lebih dari itu, hati akan beresiko mengalami timbunan lemak.
Selain itu tidak dianjurkan meminum alkohol bagi mereka yang telah menderita penyakit hati.