NOVA.id - Pisang memang merupakan salah satu buah yang memiliki banyak manfaat.
Bukan hanya baik untuk kesehatan, pisang juga dipercaya punya segudang manfaat bagi kecantikan kulit kita.
Bahkan selain dagingnya, kulit pisang pun bisa kita manfaatkan untuk bahan dasar perawatan kecantikan.
Melansir TribunTravel.com dari laman tasta.ro, berikut 3 manfaat tersembunyi dari kulit pisang.
(Baca juga: Tak Sekadar Baca Novelnya, Ternyata Iqbaal Ramadhan Telah Pelajari Novel Bumi Manusia Saat Momen Ini)
1. Membantu mengurangi jerawat
Kulit pisang mengandung vitamin C dan E, kalium, seng, besi, dan magnsium.
Kandungan nutrisi ini mampu mengurangi radang pada jerawat.
Caranya ambil bagian dalam kulit pisang kemudian oleskan pada wajah yang berjerawat.
Diamkan selama 5 hingga 10 menit lalu bilas dengan air.
Ulangi cara ini selama dua hari sekali.
(Baca juga: Trending di Youtube, Sule Pingsan Saat Joget Lagu Syantik)