NOVA.id - Ayam adalah sumber nutrisi dan mineral seperti protein, vitamin B, vitamin A, D, fosfor, dan zat besi.
Namun ini tidak berarti bahwa semua ayam baik untuk tubuh manusia.
Di pasaran, saat ini ada dua jenis ayam yang tersedia untuk dikonsumsi.
(Baca juga: Hati-hati! Ini 8 Tanda Anak Menjadi Seorang Penindas di Sekolah)
Ada ayam kampung dan ayam pedaging.
Ayam pedaging inilah yang ternyata berbahaya bagi kesehatan kita.
Ayam pedaging adalah jenis ayam yang sering kita jumpai di pasaran.
(Baca juga: Pangeran Charles Punya Panggilan Sayang untuk Meghan Markle, Apa ya?)
Ayam pedaging adalah jenis ayam yang hanya membutuhkan waktu 10-12 minggu sebelum akhirnya bisa dikonsumsi.
Karena penggunaan antibiotik, ayam broiler atau ayam pedaging rasanya memang lezat tetapi dianggap buruk bagi otak manusia.
Bahkan bahan kimia yang digunakan untuk membesarkan ayam ini akan membuat kita merasakan sakit kepala jika sering mengonsumsinya.
(Baca juga: Apakah Pesan Teks yang Mesra Termasuk Selingkuh? Ini Penjelasan Pakar)
Menurut sebuah tes, ditemukan fakta baru jika ayam pedaging mengandung 97% bakteri yang berbahaya bagi tubuh kita.
Karena ayam pedaging rendah imunitas, maka mereka terkadang akan diberikan antibiotik tinggi yang sudah dapat dipastikan berbahaya bagi kesehatan kita.
Selain itu, penggunaan hormon sintetis membuat mereka terlihat lebih besar dan ketika dikonsumsi, ada kemungkinan hormon-hormon ini masuk ke tubuh manusia dan menyebabkan masalah reproduksi.
(Baca juga: Waduh, Ini Aturan Tidur untuk Meghan Markle Saat Tinggal dengan Ratu)
Ayam pedaging yang dimasak dalam suhu tinggi juga dapat membentuk senyawa karsinogenik yang meningkatkan risiko kanker dalam tubuh manusia.
Menurut para ahli, ayam pedaging memiliki kandungan arsenik yang tinggi, senyawa kimia ini ditambahkan ke ayam untuk melindungi mereka dari diare, memperbaiki pigmentasi, dan memastikan pertumbuhan yang baik.
Zat kimia ini bila dikonsumsi oleh manusia dapat menyebabkan diabetes, gangguan saraf, dan kanker.
(Baca juga: Coba Periksa, Begini Tanda Tahi Lalat yang Bisa Sebabkan Kanker Kulit)
Ayam pedaging sangat rendah serat dan padat kalori.
Kombinasi keduanya tidak akan pernah membuat kita merasa kenyang dan kita akan terus makan sepanjang hari yang akhirnya meningkatkan risiko obesitas.
Untuk itu, mulai dari sekarang akan lebih baik jika kita lebih bijak untuk memilih makanan.
Memakan ayam pedaging memang tak dilarang, namun akan lebih baik jika konsumsi ayam ini tak berlebihan. (*)