Mata Terus Berair, Tak Disangka Mahasiswa Ini Derita Kanker Langka

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Kamis, 26 Juli 2018 | 10:45 WIB
Mata Terus Berair, Mahasiswa Ini Tak Disangka Derita Kanker Langka (Jack Morgan / SWNS.com)

NOVA.id - Seorang mahasiswa bernama Jack Morgan harus rela menerima nasib menderita salah satu jenis kanker langka.

Morgan yang baru berusia 21 tahun menyadari ada kesalahan pada matanya yang terus-menerus berair.

Melansir dari Metro.co.uk, gejala mata berair dan rasa sakit di dekat hidung mulai disadari Morgan saat berlibur ke Meksiko.

(Baca juga: Diajak Mengoceh Sang Buah Hati, Samuel Zylgwyn Malah Menangis)

Mata Terus Berair, Mahasiswa Ini Tak Disangka Derita Kanker Langka (Jack Morgan / SWNS.com)

Setelah sampai di rumah, Morgan langsung memeriksakan kondisinya namun dokter yang menangani justru mengatakan tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

Tidak puas dengan hasil pemeriksaan tersebut, Morgan kembali memeriksakan kesehatannya pada seorang dokter spesialis.