Wah, Tak Hanya di Prancis, Museum Louvre Juga Ada di Negara Ini, loh!

By Healza Kurnia, Jumat, 31 Agustus 2018 | 11:31 WIB
Museum Louvre di Abu Dhabi yang merupakan museum terbesar di tanah Arab (Muhamad Yunus/NOVA)

Tiket seharga 60 dirham atau sekitar Rp237.000 rasanya sepadan dengan kenyamanan dan kemewahan yang dirasakan saat kita menginjakkan kaki di museum yang berada di pinggir laut tersebut.

Belum lagi menikmati ratusan koleksi seni bernilai tinggi.

Pengunjung tampak antusias dan serius menikmati benda seni (Muhamad Yunus/NOVA)

Begitu memasuki ruang pameran pertama di Museum Louvre, suasana hening langsung menyergap.

Sepertinya pengunjung tampak serius, sekaligus kagum dengan koleksi benda seni yang ada.

(Baca juga: Setelah Peluk Prabowo dan Jokowi, Kini Hanifan Lamar Kekasih Live!)

Mereka tampak mengamati detail setiap koleksi yang disimpan dalam ruang kaca, sesekali memotret benda itu dengan gadget-nya.

Buat pengunjung yang baru pertama kali datang, tak sulit untuk mengenal benda-benda yang dipajang.

Karena di setiap karya seni, ada keterangan tertulis yang disajikan dalam tiga bahasa, yaitu bahasa Inggris, Prancis, dan Arab.

Tersedia panduan berbentuk audio-visual yang bisa dipinjamkan selama menjelajahi museum (Muhamad Yunus/NOVA)

Bahkan, pengelola juga menyediakan gadget audio-visual untuk memandu kita selama menikmati setiap benda seni yang dipamerkan.

(Baca juga: Lakukan Operasi Angkat Bokong agar Cantik, Perempuan Ini Meninggal Dunia)