Suami Ayu Dewi Jadi Penyedia Catering Atlet Asian Games, Ini Nilai Kontraknya yang Fantastis!

By Hinggar, Selasa, 4 September 2018 | 10:26 WIB
Suami Ayu Dewi Jadi Penyedia Catering Untuk Atlet di Asian Games, Berapa Nilai Kontraknya? (instagram @mrsayudewi)

NOVA.id - Fasilitas yang diberikan untuk para atlet termasuk makanannya pasti hal yang paling penting diberikan dalam Asian Games 2018 kemarin.

Berbagai macam makanan dari berbagai negara disediakan untuk membuat para atlet bisa menikmati segala macam makanan yang sesuai dengan lidah mereka.

Salah satu yang berjasa dalam penyedia catering di Atlet Village di Kemayoran ini ternyata suami dari Ayu Dewi, Regi Datau.

(Baca juga: Berada di Gang Kecil, Inilah Rumah Jonatan Christie! Seperti Apa ya?)

Regi adalah CEO dari Gobel Katering yang menjadi penyedia kuliner untuk para atlet dari seluruh Asia yang tinggal di wisma atlet selama pertandingan Asian Games berlangsung di Indonesia.

Hal ini diungkapkan oleh akun twitter @arieparikesit, dalam kicauannya mengenai kuliner yang diberikan selama Asian Games 2018 ini berlangsung. 

Suami Ayu Dewi, Regi Datau menjadi CEO penyedia catering para atlet (twitter @arieparikesit)

(Baca juga: Berduet dengan Penyanyi India, Denada Bikin Satu Stadion Ikut Bernyanyi)

Ruang makan dalam wisma atlet dibuka selama 20 jam setiap harinya selama 3 minggu, dimulai dari pukul 05.00 sampai 20.00 WIB. 

Karena selera makan setiap orang berbeda, mereka menyediakan makanan mulai dari Indonesian, Western, Middle East, South Asian, dan South East Asian.

Untuk menyediakan sekitar 20.000 porsi setiap harinya, ada 1.200 orang yang terdiri dari koki, pegawai catering, ahli gizi dan relawan. 

(Baca juga: Hati-Hati! Begini Ciri-Ciri Pria yang Berpotensi Menularkan HPV)

Dari kicauan @arieparikesit diketahui nilai kontrak untuk catering tersebut mencapai 150 M.

Kira-kira apa makanan favorit dari para atlet untuk jadi santapan mereka selama Asian Games 2018 kemarin ya? (*)