Peluang yang saya terima dengan menjadi finalis di Miss England adalah peluang yang tidak akan pernah saya pikirkan dan saya akan selalu bersyukur karenanya." jelas Sara.
Mahasiswa jurusan hukum di University of Huddersfield ini memulai usahanya saat berusia 16 tahun, dan menggalang dana untuk Beauty with a Purpose.
Pengumpulan uang ini dilakukan untuk membantu anak-anak yang tidak beruntung di seluruh dunia seperti di Amerika Selatan, Sri Lanka, dan Rusia, serta anak-anak di Vietnam dan mereka yang terkena bencana alam.
(Baca juga: Hati-Hati! Begini Ciri-Ciri Pria yang Berpotensi Menularkan HPV)
"Saya berpartisipasi di Miss 2018 untuk menunjukkan bahwa kecantikan tidak memiliki definisi, semua orang cantik dengan caranya sendiri, tanpa memandang berat badan, ras, warna kulit atau bentuknya." kata perempuan berusia 20 tahun tersebut dalam wawancaranya dengan GoFundMe.
Sara akan bersaing dengan 49 orang lainnya di final, dan jika dia menang, dia akan pergi ke Sanya di China untuk menjadi perwakilan dari Inggris dalam Miss World.
Sara telah membuat sebuah perubahan baru di dunia kontes kecantikan dunia. (*)