Duduk di Kursi Roda, Rohayati Jatuh Cinta pada Bowling Hingga Raih Perunggu

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Rabu, 10 Oktober 2018 | 12:00 WIB
Duduk di Kursi Roda, Rohayati Jatuh Cinta Pada Bowling Kini Diganjar Perunggu (Yannis Rudolf Pratasik)

NOVA.id - Perhelatan Asian Para Games 2018 hingga kini masih berlangsung.

Salah satu cabang olahraga yang berhasil sumbangkan perunggu adalah Tenpin Bowling yang diraih atlet berprestasi, Rohayati.

Memiliki keterbatasan bergerak karena harus duduk di kursi roda, Rohayati ceritakan bagaimana dirinya jatuh cinta dengan bowling hingga kini diganjar medali perunggu.

Baca Juga : Waspada! 5 Makanan Sehari-hari Ini Picu Kanker Paru-Paru yang Sebabkan Istri Indro Warkop Meninggal

Kepada NOVA.id, perempuan berambut pendek ini menuturkan awal mulanya terjun ke dunia olah raga bowling.

 

Rohayati berkisah awal mulanya mengenal bowling pada 2015 silam saat Asean Para Games di Singapura.

Padahal sebelumnya, pada 2011, Rohayati tercatat sebagai atlet voli duduk namun putuskan banting haluan ke bowling.

Baca Juga : Bila Ardi Bakrie Mau Izin Poligami, Begini Jawaban Nia Ramadhani!

Berlatih keras hingga ikuti seleksi, Rohayati akhirnya lolos maju pelatnas untuk cabor bowling.

Tak mudah, Rohayati harus menjadi yang terbaik untuk bisa maju jadi wakil tanah air di perhelatan akbar ini.

Mengaku jatuh cinta dengan bowling, Rohayati ungkap rasa nyaman saat memainkan olah raga yang satu ini.

"Kayaknya nyaman tempatnya, kalau voli duduk tuh fisiknya berat banget capek. Kalau bowling enggak terlalu ya. Kesatu sih nyaman tempatnya, latihannya kan cuma lempar bola yang penting masuk aja," bebernya.

Baca Juga : Ulang Tahun ke-48, Gauri Istri Shah Rukh Khan Awet Muda Tanpa Makeup!

Mantap di cabor bowling, Rohayati berharap kedepannya bermain lebih baik lagi.

"Harapan saya di bowling saya mau jadi lebih baik lagi, saya sih sekarang belum baik. Jadi saya mau jadik lebih baik lagi," pungkasnya bersemangat.

Wah, inspiratif banget ya Sahabat NOVA, kisah perjalanan altet bowling Rohayati yang torehkan perunggu di Asian Para Games 2018 ini, salut! (*)