NOVA.id - Salah satu jenis rok yang tengah digandrungi oleh pecinta fashion adalah pleated skirt.
Rok dengan model potongan berlipit ini memang sangat cocok dipakai saat santai ataupun formal.
Ada beragam jenis pleated skirt ini.
Baca Juga : Kisah 6 Perempuan Menolak Maut dan Lepaskan Diri dari Kubangan Lumpur Petobo
Mulai dari panjang, mini, bermotif, hingga berbentuk gaun.
Nah Sahabat NOVA, saat memakai rok model ini juga tak perlu bingung memadupadankannya.
Sebab, pleated skirt bisa dipadukan dengan beragam model atasan loh.
Seperti apa ya?
Baca Juga : Tak Hanya Youtube yang Eror, Situs Nonton Drama Korea Ini Juga Tutup
1. Pleated skirt dan crop top
Bersiaplah untuk menikmati pesta dengan busana manis ini.
Paduan pleated skirt dan crop top akan membuat kita terlihat minimalis namun anggun.
Berikanlah sedikit sentuhan neon dan pump pada bagian crop top agar tampilan tetap stand out.
Baca Juga : Hamil Muda, Begini Gaya Busana Meghan Markle di Awal Masa Kehamilannya
2. Pleated skirt dan turtleneck
Perpaduan antara pleated skirt dan kaos turtlenck akan membuat kita tampil elegan.
Pilihlah pleated skirt dengan warna emas atau bold lainnya.
Kemudian padukan dengan turtleneck warna gelap seperti hitam.
Kita bisa juga menambahkan outer oversize dan sepatu boots untuk menyempurnakan penampilan.
Baca Juga : Youtube Error, Simak Penjelasan Resmi dan Permintaan Maaf dari Youtube
3. Pleated skirt dan blouse
Jika harus menghadiri pesta dan ingin tampil cantik, kita bisa memakai pleated skirt dengan potongan gaun atau balon.
Jangan lupa padukan dengan blouse berbahan silky atau sutra dengan potongan halter.
Selipkan blouse ke dalam rok dan tambahkan ikat pinggang tebal untuk menyempurnakan.
Baca Juga : Hidup Serba Mewah, Hotman Paris Justru Sarapan Makanan Kelas Pasar!
4. Pleated skirt dan jaket denim
Ingin tampil kasual namun tetap manis?
Ya, Sahabat NOVA bisa loh memadukan pleated skirt dengan jaket denim.
Pilihlah pleated skirt dengan motif polkadot.
Tambahkan sepatu converse sehingga tampilan semakin trendi dan funky.
Baca Juga : Zaman Makin Modern, Ternyata Cincin Jenis Ini Masih Jadi Incaran, loh!
5. Pleated skirt dan hoodie
Tampil kasual dengan pleated skirt juga bisa dengan memadukannya bersama hoodie.
Gaya ini akan membuat kita terlihat semakin santai saat akan hangout bersama teman-teman.
Tambahkan aksesoris untuk melengkapi penampilan.
Baca Juga : Yuk Ikuti Pola Hidup Sehat Ini agar Kita Terhindar dari Kanker
Nah, Sahabat NOVA pilih paduan pleated skirt yang mana?