Sering Gigit Kuku, Tubuh Kakek Ini Justru Menyerang Organnya Sendiri!

By Hinggar, Selasa, 23 Oktober 2018 | 23:00 WIB
Sering Gigit Kuku, Kakek Ini Dapatkan Penyakit Yang Membuat Tubuh Menyerang Organnya Sendiri! (dailymail.co.uk)

NOVA.id - Seorang kakek harus menjalani perawatan beberapa bulan di rumah sakit setelah harus berjuang melawan penyakit yang menyerang tubuhnya.

Hal ini terjadi karena dia kerap kali ia melakukan kebiasaan buruk dengan menggigit kukunya.

Kebiasaan tersebut membuat sepsis menginfeksi tubuhnya dan menyebabkan tubuh menyerang organnya sendiri.

Baca Juga : Seorang Jurnalis Perempuan Diperkosa dan Dibunuh Usai Melaporkan Kasus Korupsi

Ricky Kennedy, 57 tahun tersebut mengungkapkan kisahnya mampu melawan infeksi yang didapatkannya itu.

"Saya beruntung masih hidup," ungkapnya.

"Aku mungkin tidak pernah sehat atau sekuat dulu, tapi aku masih di sini bersama keluargaku dan itu sangat berharga bagiku." kata Kennedy.

Baca Juga : Berkaca dari Titi Qadarsih, Kebiasaan Makan Sepele Ini Picu Kanker Usus!