Tak Cuma Kanker Payudara, Ini Penyakit Berbahaya Lain yang Bisa Menyerang Perempuan

By Winggi, Rabu, 14 November 2018 | 22:00 WIB
Penyakit Fibromyalgia (Istock)

NOVA.id - Kanker payudara memang rentan menyerang perempuan.

Sehingga banyak orang berpikir jika penyakit ini satu di antara penyakit kanker yang bisa menyerang kaum hawa.

Tapi tahukah Sahabat NOVA, jika ada penyakit lain yang sama seperti kanker payudara?Penyakit ini disebut dengan fibromyalgia.

Baca Juga : Podomoro Park Bandung, Kenyamanan Hunian dalam Kemewahan Resort

Fibromyalgia merupakan penyakit yang membuat tubuh terasa sakit dan nyeri secara kronis.

National Institutes of Health mendefinisikan fibromyalgia sebagai "kelainan jangka panjang atau kronis yang menyebabkan nyeri otot dan kelelahan (merasa lelah)", melansir Readers Digest.

"Keunggulan fibromyalgia adalah kelelahan, insomnia, nyeri yang meluas, dan mengaburkan daya otak," kata Jacob Teitelbaum, MD, penulis The Fatigue and Fibromyalgia Solution.

Baca Juga : Yuk, Rapikan Lemari agar Tak Pusing Pilih Pakaian di Pagi Hari

Diketahui jika gejala penyakit ini terlihat mirip dengan arthritis atau tendinitis dengan rasa sakit sebagai keluhan yang paling umum.

Asosiasi Fibromyalgia Nasional ini memperkirakan bahwa hampir 10 juta orang di Amerika Serikat dan tiga sampai enam persen populasi di seluruh dunia menderita kondisi ini, dan 75 sampai 90 persen adalah perempuan.

Sementara itu, penyebab pasti dari penyakit ini belum diketahui.

Baca Juga : Akan Menikah, Video Pranikah Mereka Rusak dan Curhat Baim Wong Tak Bisa Bertemu Paula Verhoeven