Namun sayangnya, walau sudah ada SNI, masih ada mainan yang belum aman, seperti yang disebutkan oleh Eko Wibowo Utomo selaku Sekretaris Jenderal Asosiasi Mainan Indonesia (AMI).
Walau demikian, kita bisa dengan aktif melaporkannya supaya nantinya bisa diuji lebih dalam standarisasinya.
Untuk lebih mengetahui pentingnya SNI pada mainan, kita bisa menyambangi Indonesia Maternity, Baby, & Kids Expo (Imbex) yang akan digelar di Jakarta Convention Center pada 30 November hingga 2 Desember 2018.
Baca Juga : Terlihat Harmonis, Gisella Anastasia Sudah Lama Ingin Bercerai dengan Gading Marten
“Di acara itu akan ada seminar bagaimana cara impor dan sebagainya. Kemudian ada juga seminar edukasi berkaitan dengan SNI,” tuturnya.
Sementara, Johan S. Tandanu, Sekreetaris Jenderal Asosiasi Pengusaha Mainan Indonesia juga menambahkan.
“Melalui Imbex, kami berharap bisa berbagi informasi kepada para orang tua akan pentingnya mainan bagi anak, dan tentunya unsur keamanan, kesehatan, dengan memperhatikan SNI mainan,” jelasnya.
Baca Juga : Orang Tuanya akan Cerai, Ekspresi Gempi di Unggahan Gading Marten Bikin Sedih!
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR