NOVA.id - Selama ini kita tentu percaya, nama yang diberikan oleh orangtua kita ataupun nama yang kita beri ke anak kita, pasti menyimpan doa dan harapan yang baik.
Yakin nama adalah doa, seorang petani jagung asal Sumbawa, Arini pun memberi nama yang unik-unik untuk anak-anaknya, salah satunya Putri Ayu Martha Tilaar.
Yup! Bukan berasal sosok di kitab suci atau sejarah, Arini justru memilih menyematkan nama tokoh-tokoh yang ia kagumi ke anak-anaknya.
Baca Juga : Penghina Anaknya Serahkan Diri, Begini Tindakan Ussy Sulistiawaty!
“Iya, anak pertama itu namanya Dewi Megawati. Jadi bidan. Kedua, Vivi Sumanti, artis dulu, kan. Ketiga, Satriawan Perdana Putra sudah S2 sekarang, Keempat ada Putri Ayu Martha Tilaar, terakhir yang bungsu Puput Novel, sekarang jadi pramugari, sekolah di Jogja,” kisah Arini saat ditemui di sela-sela makan siang bersama Martha Tilaar dan Wulan Tilaar, di Jakarta, Rabu (12/12).
Ya, berkat nama yang sama, Putri Ayu dan ibunya akhirnya memiliki kesempatan bertemu langsung dengan Martha Tilaar.
Keberadaan Putri Ayu Martha Tilaar sendiri diketahui oleh pihak Martha Tilaar setelah info mengenai dirinya sempat di-posting oleh Presiden RI Jokowi.
Baca Juga : Melihat Fotonya Memeluk Gading Marten, Roy Marten Tak Bisa Bendung Air Matanya Ada Apa?
Pasalnya Agustus silam, perempuan yang kini berkuliah di jurusan Pariwisata di Lombok ini berhasil memenangkan juara 1 lomba masak ikan dan berkesempatan langsung bertemu dengan Presiden Jokowi.
Putri Ayu mengaku memang menyukai segala hal berbau rempah-rempah sejak kecil.
Berangkat dari posting-an orang nomor satu di Indonesia itu, pihak Martha Tilaar pun langsung menghubungi Putri Ayu dan mengundangnya main ke Jakarta untuk bertemu langsung dengan sosok yang menjadi inspirasi namanya.
Baca Juga : Demi Sambung Hidup, Perempuan Ini Rela Bekerja Sebagai Pembersih Lokasi Pembunuhan dan Mayat
“Saya berpikir (kasih nama itu) supaya Putri nanti hidupnya berkah. Ya, makanya saya kasih nama Martha Tilaar, dulu kan iklannya ngetop banget, Sariayu Martha Tilaar. Ya, kita minta sama Tuhan, ya. Saya punya ide, lebih baik saya kasih nama Putri Ayu Martha Tilaar.
Kenapa enggak Sariayu Martha Tilaar aja? Nanti jadi terlalu komplet. Lebih baik Putri Ayu Martha Tilaar saja, bagus juga,” jelas Arini sambil tersenyum.
Baca Juga : Berlatar Menara Eiffel, Natasha Wilona Pamer Potret Mesra dengan Verrell Bramasta!
“Luar biasa (ceritanya). Itulah saya bilang. Kalau kita jealous, iri hati, maki-maki orang, merasa kok Tuhan enggak adil, kenapa aku miskin dia kaya, itu jadi kurang baik. Lebih baik menghargai, saling berdoa, ya semoga bisa jadi seperti itu. Kan jadi bagus,” ungkap Martha Tilaar, sosok inspiratif di balik nama besar produk kecantikan Martha Tilaar.
Putri Ayu Martha Tilaar sendiri dinilai ibunya sebagai sosok yang mandiri dan sayang serta peduli dengan orangtuanya.
Sempat ingin menjadi TKW ke Singapura karena masalah biaya dalam keluarga, Putri Ayu Martha Tilaar kini menempuh pendidikan Pariwisata karena beasiswa.
Baca Juga : Dianugerahi Anak Laki-Laki Pertama, Ini Arti Nama Putra Desta dan Natasha Rizky
Ia mengaku beruntung bisa bertemu langsung dengan sosok yang menjadi inspirasi namanya, terlebih lagi pada Agustus silam sudah berhasil bertemu Presiden Jokowi.
“Saya hanya berdoa di tahun lalu, supaya 2018 ini saya bisa senyum. Eh, ya betul. Ada-ada saja yang bikin senyum, ha-ha-ha,” tukas Putri Ayu.
Wah, semoga nama besar Martha Tilaar bisa menular, ya! (*)
Penulis | : | Jeanett Verica |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR