NOVA.id - Menikahi pria yang lebih tua, seperti terpaut usia 10 tahun atau lebih memang kerap jadi pergunjingan.
Padahal sudah ada banyak bukti bahwa pernikahan dengan pria yang lebih tua tetap bisa berlangsung harmonis.
Sebut saja pernikahan terpaut usia 14 tahun antara Maia Estianty dan Irwan Mussry, perbedaan 16 tahun antara Ashanty dan Anang Hermansyah, atau jarak 17 tahun antara Natasha Rizki dan Desta.
Hingga kini, pasangan-pasangan artis ini membuktikan bahwa pernikahan dengan pria lebih tua tetap bisa terlihat serasi dan bahagia.
Baca Juga : ART Anang Ashanty Bongkar Pesan WhatsApp Sang Bos dengan Dayang Cinerenya saat Asyik Liburan Tahun Baru!
Dilansir dari berbagai sumber, konon memang ada banyak keuntungan yang bisa perempuan dapatkan dengan menikahi pria lebih tua.
Beberapa di antaranya menyebut, pria lebih tua sudah lebih berpengalaman dalam hidup, secara finansial pun mereka sudah lebih aman dan mapan.
Kebanyakan pria yang lebih tua pun cenderung lebih serius dalam berkomitmen, lebih percaya diri, tidak terlalu cemburuan, lebih dewasa, dan lebih bijaksana, serta lebih romantis, lho!
Baca Juga : Tak Hanya Cukur Rambut, Ini Dia Potret Kemesraan Raisa Bersama Hamish Daud
Source | : | Hello Sehat,sexyconfidence.com |
Penulis | : | Jeanett Verica |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR