NOVA.id - Anjasmara pada Rabu (02/01) lalu telah melaporkan seorang warganet yang telah melakukan penghinaan kepada sang istri ke pihak berwajib.
Anjasmara melaporkan hal tersebut ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Nama akun instagram @corissa.puteri yang sempat mengunggah komentar kasar mengenai Dian Nitami, istri dari Anjasmara mulai diselidiki dan dicari identitas aslinya.
Meskipun akun tersebut telah hilang dari media sosial, tetapi aktor senior ini bisa menemukan identitas pelaku penghina sang istri.
"Iya aku sudah tahu dia kuliah di mana, dia kulaih di Medan. Lulusan tahun berapa, tahun 2015. Dia lulus jadi gampang diselidikinya," jelas Anjas dikutip dari kompas.com pada Kamis (03/01).
Kemudahan mendapatkan identitas dari pelaku ini karena bantuan dari warganet yang membantunya memberikan informasi.
Baca Juga : Dibilang Sedah Mirah Bukan Anaknya, Kahiyang Ayu: Netijen Paporit Saya
"Kebetulan banyak netizen yang baik juga sudah memberi tahu alamat rumahnya di sini," jelasnya.
Anjasmara menyerahkan identitas pelaku ke pihak kepolisian, dia tinggal menunggu hasilnya dari pihak berwajib.
"Yang pasti adalah saat ini saya sudah menyerahkan semua kepada pihak polisi, jadi sekarang bolanya ada dipihak kepolisian," kata Anjas.
Baca Juga : 5 Fakta Kasus Brigpol Dewi, Ditipu Napi Hingga Kirim Foto Bugil
"Saya sebagai warga negara Indonesia sudah melaksanakan kewajiban saya atas apa yang body shaming ini, nah sekarang segala sesuatunya ada di pihak kepolisian," imbuhnya.
Sebelumnya sebuah komentar negatif mengenai bentuk fisik Dian Nitami diberikan oleh akun @corissa.puteri.
"Itu hidung ny jelek.bgt..melar bgt..jempol kaki, jg bs masuk..waduh..operasii lha....katany artis..masa duit buat perbaiki hidung gag ada..waduh..," tulis akun @corissa.putrie.
Baca Juga : Kronologi Brigpol Dewi Ditipu Napi hingga Dipecat dari Pekerjaannya sebagai Polisi
Ternyata Anjasmara tak hanya memantau satu akun saja, dia telah menyiapkan beberapa akun yang siap dilaporkan berkatian dengan body shamming.
"Kemarin sih baru satu saja. Tapi saya sudah menyiapkan beberapa akun lain lagi, yang kemungkinan besar kalau yang bersangkutan masih melakukan body shaming atau lain-lainnya di media sosial maka akan saya laporkan.
Supaya kita belajar untuk menjadi lebih baik lagi," ungkap Anjasmara dalam program tayangan Net Entertainment News, Kamis (3/1/2018).
Baca Juga : Seorang Dokter, Perempuan ini akan Menjadi Istri Putra Mahkota Pakualaman
Wah dengan kasus ini seharusnya kita lebih berhati-hati dalam berkomentar terhadap orang lain, terutama di media sosial ya Sahabat NOVA. (*)
Source | : | Kompas.com,Banjarmasin Post,Tribun Jateng |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR