NOVA.id - Perempuan memang sering dipandang sebelah mata bila itu sudah menyangkut urusan politik, termasuk soal pemilihan umum alias pemilu.
Padahal sebentar lagi kita akan menyambut Pemilu 2019 dan kita sebagai perempuan tentu wajib berperan penting di dalamnya, setidaknya sebagai pemilih yang cerdas!
Sayangnya, ada banyak informasi hoax yang justru semakin merajalela menyambut datangnya Pemilu 2019.
Apa yang bisa kita lakukan untuk menyikapinya?
Baca Juga : Peruntungan Cinta Ayu Ting Ting 2019 Diramal, Mbak You: Ada yang Lebih Serius!
Salah satunya, tentu dengan lebih melek politik dan jangan ragu laporkan hoax.
Pengamat komunikasi digital, Dr. Fiman Kurniawan S, menjelaskan jika langkah awal menghadapi informasi yang sifatnya hoax itu bisa dilakukan dengan rajin mengecek informasi serupa, melalui media-media konvensional.
Pokoknya, selain media sosial atau media lain yang belum terverifikasi atau kita yakini kebenarannya.
Baca Juga : Ubah Gaya Rambut, Putri Marino Tampil Makin Cantik dan Fresh!
“Coba saja cek, apakah informasi itu ada di media konvensional? Cek juga apakah isi informasinya sama.
Dari situ kita bisa mulai menilai, informasi yang kita terima hoax atau bukan,” kata Firman sambil menyebut bahwa semua orang kini bisa membuat berita, dan yang seperti ini justru lebih berbahaya, karena dia bisa seenak-enaknya.
Baca Juga : Bikin Pangling! Begini Gaya 5 Selebriti yang Disulap Bak Putri Disney, Inul jadi Princess Merida!
Source | : | Tabloid Nova |
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR