NOVA.id - Di awal tahun 2019 ini tentunya banyak dari kita yang ingin tampil berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.
Begitu juga dengan Ivan Gunawan.
Awal tahun 2019 ini, Ivan Gunawan terlihat menumbuhkan kumis dan jambangnya loh, Sahabat NOVA.
Baca Juga : Mengaku Sempat Sulit Berkencan, Berikut Kisah Lily Collins Lewati Masa-Masa Sulit Quarter Life Crisis
Sebenarnya kumis dan jambang memang bukan hal baru lagi bagi Igun.
Pasalnya beberapa kali, desainer kenamaan Tanah Air ini memang sempat tampil dengan kumis dan jambang tipis.
Namun kali ini perbedaannya, jambang dan kumis Igun tampak sengaja dibiarkan tumbuh dan lebih panjang dari sebelumnya.
Tak hanya itu, alis Igun juga terlihat lebih tebal dan hitam loh, Sahabat NOVA.
Baca Juga : Misteri Gunung Anak Krakatau, Tak Boleh Sebut Kata Ini Jika Tak Ingin Sial!
Memamerkan penampilannya, Ivan Gunawan pun mengunggah potret terbarunya melalui akun Instagram pribadinya.
"when u can find the sunshine , So be the sunshine," tulis Ivan pada keterangan fotonya.
Baca Juga : Berdandan Bak Pengantin India, Raisa dan Hamish Daud Tampil Super Mewah!
Sontak, unggahan Ivan Gunawan yang satu ini pun langsung banjir pujian dari warganet.
"Handsome man," ungkap akun @missbellagojes.
"Iihh brewokan kok tambah ganteng ya," tulis akun @mimil708.
"Alisnya ga nahan kak...tebel banget...ganteng," sambung akun @thoriqchandra.
Baca Juga : Sebelum Lamaran, Irish Bella Akui Sempat Kesal dan Terganggu dengan Tingkah Ammar Zoni! Kenapa?
Nah bagaimana kalau menurut Sahbat NOVA?
Setuju jika penampilan Igun kali ini memang lebih macho dan tampan dari biasanya? (*)
Source | : | |
Penulis | : | Nuzulia Rega |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR