NOVA.id – Melihat sosok Siti Nurhaliza sekarang pasti kita semua iri, apalagi ia juga menjadi pendamping hidup seorang pengusaha di Malaysia.
Walaupun menikahi seorang duda beranak empat, tapi Siti terlihat begitu bahagia dalam pernikahannya.
Itu baru dari pernikahannya, segi karier-pun Siti sudah berhasil menjadi diva yang dielu-elukan banyak orang, termasuk kita.
Tapi, ketahuilah, Siti Nurhaliza bisa seperti saat ini itu membutuhkan proses yang ia jalani dari zero.
Waktu Siti kecil, orang tuanya selalu mendidik pelantun lagu Cindai itu untuk mandiri.
Terbukti, waktu kecil dahulu, Siti Nurhaliza memulai karier-nya dari menjadi gadis penjual kue di kampung.
Baca Juga : Kejam, Sophia Latjuba Tak Habis Pikir Kaki Anjing Kesayangannya Dipotong Orang Tak Dikenal
Perempuan berusia 40 tahun ini, pernah menjual kue buatan ibunya dari kampung ke kampung.
"Semua itu Siti lakukan sebagai rasa tanggung jawab Siti pada keluarga," tutur Siti.
Tapi, ia tak pernah malu menceritakan perjuangan hidupnya dahulu karena itulah yang membuat Siti menjadi sukses seperti saat ini.
Baca Juga : Raffi Ahmad Sebut Nagita Slavina Bak Mobil Alphard: Dipakai Hari Biasa, Weekend Pakai yang Lain
Perjalanannya jadi gadis penjual kue di kampung pun perlahan berubah, saat dirinya juga aktif melihat ibunya menyanyi di panggung pernikahan.
Setelah Siti Nurhaliza berusia 12 tahun, bakat Siti Nurhaliza sebagai penyanyi bersuara emas terdengar lewat kontes lagu di Malaysia.
Saat itu Siti menyanyikan lagu Kaulah Segalanya yang populer dinyanyikan Ruth Sahanaya.
Baca Juga : BTP Jalani Pemotretan Jelang Pernikahannya, Bocoran dari Fotografer dan MUA Jadi Sorotan!
"Siti adalah penggemar Ruth Sahanaya," ujar Siti.
Sejak itu, ia dikontrak oleh Suria Record.
Dan meluncurkan album pertamanya Lerat Percintaan, siapa sangka itu pun sukses besar dan menduduki tangga lagu nasional.
Barulah, lewat tembang lagu Betapa Kucinta Padamu, nama Siti Nurhaliza pun langsung mendapat sorotan di Indonesia.
Baca Juga : Suasana Tegang, Ria Ricis Menangis Tersedu di Hadapan Raffi Ahmad! Ada Apa?
Bahkan, posisi Krisdayanti yang saat itu tengah popular, perlahan mulai tersaingi dengan Siti Nurhaliza.
Dan sekarang, Siti kembali menghibur pencinta di Indonesia dengan menggelar konser tunggal tanggal 24 Februari mendatang.
Wah, keren ya!(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Tabloid Nova |
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR