NOVA.id – Tanggal 9 Februari diperingati sebagai Hari Pers Nasional (HPN).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun menghadiri peringatan HPN di Surabaya.
Dalam peringatan Hari Pers Nasional tersebut, Jokowi mengajak insan pers untuk membangun optimisme masyarakat dalam pemberitaan yang dibuatnya.
"Media sosial dan media arus utama harus terus mempertahankan misinya membangun optimisme dan mengungkap kebenaran," kata Jokowi dalam sambutannya di puncak Hari Pers Nasional di Surabaya, Sabtu (09/02) seperti yang NOVA.id kutip dari Kompas.com.
Baca Juga : Di Balik Dinginnya Sel Tahanan, Vanessa Angel Dekatkan Diri pada Tuhan
Jokowi juga menyampaikan harapannya untuk insan pers pada akun instagramnya.
Beliau berharap agar media tetap menyajikan informasi yang terpercaya.
"Di tengah suasana seperti ini, kepada insan pers Indonesia pada peringatan Hari Pers Nasional 9 Februari 2019 di Surabaya, pagi tadi, saya menyampaikan harapan agar media arus utama, tetaplah menjadi rumah penjernih informasi, menyajikan informasi yang terverifikasi, dan menjalankan peran sebagai communication of hope kepada bangsa," tulis Jokowi dalam akun instagramnya.
Jokowi juga menyebutkan agar institusi pers dapat mempertahankan fungsi pengendalian sosial, yakni untuk mencegah penyimpangan pada masyarakat dan mengarahkan masyarakat kepada sikap dan perilaku sesuai dengan norma yang berlaku.
Baca Juga : Anak Indigo Terawang ada Keraguan antara Reino Barack-Syahrini, Tak Jadi Nikah?
"Negara menjamin kebebasan pers sepanjang dilakukan dalam koridor beretika dan sesuai undang undang pers dan undang undang penyiaran," jelasnya.
Bersamaan dengan itu, NOVA sebagai salah satu media yang berkontribusi di Tanah Air, kini telah menginjak usia 31 tahun.
Usia panjang tersebut bukanlah usia yang mudah dijalankan.
Di dalamnya, terdapat proses panjang untuk menyajikan sebuah informasi berkualitas untuk pembacanya.
Baca Juga : Berada Tanah Suci, Pasha Ungu Menangis Sampaikan Duka Citanya pada Okie Agustina
Di usia 31 tahun ini, NOVA mengukuhkan diri sebagai media yang dipercaya oleh khalayak luas yang menyajikan informasi terverifikasi.
Nah Sahabat NOVA, mari kita semakin cerdas dengan selalu memilah apa yang kita baca, jangan sampai termakan informasi yang tak benar, ya! (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Alsabrina |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR