NOVA.id - Pernikahan Syahrini dan Reino Barack pada Rabu (27/02) di Tokyo, Jepang sempat menyita perhatian publik.
Pasalnya, Syahrini dan Reino Barack menggelar akad nikah secara tertutup di Masjid Camii dengan hanya mengundang kerabat dekat saja.
Namun demikian, baru-baru ini keduanya kompak mengunggah foto lamaran di Instagram dengan tagar #EnergyOfAkad.
Baca Juga : Kakak Maia Estianty Menikah, Intip Potret Anggunya Berbalut Kebaya Putih Bak Perempuan Keraton!
Bak buruan, teka-teki kisah cinta Syahrini mengundang rasa penasaran publik.
Bagaimana tidak? Reino Barack kepergok dekati Syahrini usai putus dari Luna Maya beberapa bulan lalu.
Meski demikian, tidak sedikit selebriti yang turut memberikan doa dan restu bagi kebahagiaan pasangan ini.
Baca Juga : Dikabarkan Putus, Putra Venna Melinda Ungkap Sifat Buruk Natasha Wilona
Salah satunya, Ashanty yang sempat mengungkap ucapan selamat kepada pasangan pengantin baru ini.
Namun demikian, terlihat sikap tak biasa Ashanty saat disinggung pernikahan Syahrini dan Reino Barack seperti yang dilansir dari SuryaMalang.com pada Minggu (03/03).
Diketahui, Ashanty sempat perang dingin dengan Syahrini karena dituding merebut Anang Hermansyah.
Baca Juga : Terlanjur Bangun Rumah Mewah untuk Calon Istri, Putra Venna Melinda Putus dari Natasha Wilona?
Kala itu Anang Hermansyah yang baru saja berduet Syahrini justru kepergok lengket dan pacari Ashanty.
"Aduh, aduh, yang lain aja ah tanyanya," ujar Ashanty saat ditanya soal pernikahan Syahrini dan Reino Barack.
Dirinya mengaku mengetahui tentang kabar tersebut dari akun Instagram.
Baca Juga : Adik Syahrini Geram dengan Orang yang Pura-Pura jadi Korban, Siapa?
"Iya, aku tahulah, kabar-kabar sekarang apalagi yang terbaru (pernikahan Syahrini) haha," tukas Ashanty.
Saat ditanya soal ungkapan dan doa untuk pernikahan Syahrini, begini respon Ashanty yang tak biasa.
"Ya udah yah, selamat buat kamu aja mbak (kepada awak media) hehe," pungkasnya sembari berlalu. (*)
Source | : | Grid.ID,Surya Malang |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR