Namun demikian, menurut keterangan Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol M Iqbal mengungkapkan hal berbeda.
Menurutnya, Andi Arief saat itu tertangkap seorang diri dalam kamar tanpa ditemani seorang perempuan.
"Teman perempuan? Tahu dari mana ada teman perempuan? Di TKP (Tempat Kejadian Perkara) hanya satu yang ditangkap. Saat petugas kami melakukan penggerebekan, cuma satu yang ada di sana, ya saudara AA," ujar Iqbal seperti yang dikutip dalam tayangan Kompas TV, Senin (04/03).
Baca Juga : Syahrini Dipuji Religius, Reino Barack Justru Beberkan Sikap Kasar Luna Maya Ketika Berpacaran Dahulu!
Tak hanya artis cantik berinisial CJ, awalnya dugaan teman perempuan Andi Arief ini menyasar pada Livy Andriani.
Artis cantik sekaligus caleg partai ini sempat dituding sebagai sosok perempuan yang ada dalam foto.
Namun demikian, Livy Andriani membantah keterlibatan dirinya dalam kasus ini.
Baca Juga : Doa Usap Kepala Istri, Ini Sisi Romantis Reino Barack pada Syahrini
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR