NOVA.id - Selama memerankan Dilan, Iqbaal Ramadhan terlihat romantis bersama kekasihnya Milea yang diperankan oleh Vanesha Prescilla.
Namun di dunia nyata, Iqbaal Ramadhan ternyata bukanlah tipe pria romantis seperti Dilan, lho!
Hal ini juga diakui oleh teman-teman Iqbaal Ramadhan.
Baca Juga : Tunjukkan Proses Pengobatan Shakira, Denada Mengaku Malu Disebut Ibu yang Kuat! Kenapa?
Bastian Steel, teman Iqbaal saat merintis karier di Coboy Junior justru menolak keras jika Iqbaal diklaim romantis—seperti Dilan.
"Iqbaal mah mana pernah kayak gitu di kehidupan nyata. Setahu saya ya, dia enggak kayak gitu sama cewek," tegas Bastian.
Tak hanya Bastian, teman satu band-nya di Svmmerdose, Abby, juga mengatakan jika karakter Dilan sungguh berbeda dengan kehidupan nyata Iqbaal.
Baca Juga : Minim Bicara, Begini Cara Riana Berinteraksi dengan Para Pemain Film The Sacred Riana: Beginning
“Ibay (sapaan akrab Iqbaal) bukan Dilan banget. Biar orang menganggap dia Dilan, gua selalu melihat dia sebagai Ibay,” jelas Abby.
Hal senada juga dikatakan Dinda, tim manajemen Iqbaal.
Menurut Dinda, Iqbaal enggak suka “ngegombal”.
“Dia kalau sayang sama orang-orang terdekat, ditunjukin pakai sikap,” jelasnya.
Lho, lantas bagaimana pengakuan Iqbaal sendiri?
Tentulah sama dengan yang disampaikan oleh teman-temannya itu. Bahkan, setiap adegan di film itu, Iqbaal mengaku bahwa itu bukan dirinya, melainkan Dilan.
Baca Juga : Dituding Janda Kegatelan, Elly Sugigi Sering Buat Cemburu Buta Istri dari Mantan Suami Ketiganya!
“Iqbaal tidak gombal, tapi Dilan pintar sekali memainkan kata-kata. Di film, Dilan yang berbicara, jadi enggak canggung, nggak cringe ketika melakukan itu ke Milea karena itu Dilan yang ngomong,” ungkap Iqbaal.
Selain soal romantis bukan dirinya—melainkan karena tuntutan peran—soal jago naik motor juga “bukan Iqbaal banget”.
"Wah bukan juga, Iqbaal bukan anak motor," tukas Bastian sambil tertawa.
Baca Juga : Belum Sebulan Nikah, Reino Barack Kini Tiru Gaya Bicara Manja Syahrini
Bahkan kata Dinda, Iqbaal jarang naik motor.
Sementara menurut Iqbaal, jangankan ikutan geng motor—lagi, demi tuntutan peran—dia harus berusaha keras melawan trauma naik motor.
“Tahun 2015 kecelakaan, 3 tahun enggak pernah naik motor. Tapi yang takut naik motor itu kan Iqbaal, bukan Dilan. Jadi Dilan harus confident kalau naik motor,” ungkap Iqbaal.(*)
Untuk informasi seputar Iqbaal Ramadhan dan Pernikahan Syahrini bisa Sahabat NOVA lihat di Tabloid NOVA terbaru edisi 1621.
Maria Ermilinda Hayon/Widyastuti
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR