Olahraga tersebut pun dilakukannya hampir setiap hari di tengah aktivitasnya yang padat.
“Olahraga itu sebaiknya dilakukan tiap hari sih, kalau saya yoga minimal sejam sehari. Saya biasanya ngelakuin sendiri di rumah karena ngajarin disiplin juga sih yoga itu,” ujar Sophia Latjuba.
Bukan cuma yoga, mantan istri Indra Lesmana ini juga menjaga kesehatannya melalui asupan makanan dengan berhenti mengonsumsi nasi dan mengurangi gula.
Baca Juga : Bella Luna Dinikahi Pakai Buku Nikah Palsu yang Dibeli di Pasar
Yang menarik, Sophia ternyata sudah dua bulan terakhir melakukan full diet vegan.
Diet vegan yang dilakukannya bukan cuma buat kesehatan saja, tetapi juga lebih kepada animal rights.
Kalau sebelumnya, Sophia masih mengonsumsi makanan yang mengandung unsur hewani, kali ini hal itu sudah tak dilakukannya lagi.
Baca Juga : Sebulan Jadi Istri Pengusaha Kaya, Syahrini Tenteng Tas Kecil Seharga Rp10 Juta di Sebuah Acara
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR