NOVA.id - Nama Angel Karamoy kembali disorot usai dirinya mengungkapkan hubungannya dengan sang mantan suami, Steven Rumangkang tetap akur.
Pasalnya, mantan pasangan yang bercerai di tahun 2016 ini sempat diwarnai gonjang-ganjing isu perselingkuhan.
Foto mesra mirip Angel Karamoy dan Pasha Ungu beredar di internet sempat membuat Steven Rumangkang berang.
Baca Juga : Menantu Ungkap Kondisi Terkini Ani Yudhoyono, Alisnya Semakin Menipis
Sebab, Steven Rumangkang meyakini foto tersebut asli dilihat dari pakaian yang dikenakan Angel Karamoy.
"Saya pernah lihat baju itu," ujar Steven Rumangkang pada NOVA.id, Kamis (03/12/2015) silam.
Steven Rumangkang pun berusaha menutupi foto tersebut agar tak sampai dilihat oleh kedua buah hatinya.
Baca Juga : Kisah Tragis Pembunuhan Model Molek Selingkuhan PM Malaysia, Jasadnya Diledakan dengan Bom Militer!
Namun, tak hanya Steven Rumangkang, Okie Agustina, mantan istri Pasha Ungu juga sempat mengetahui adanya foto yang viral tersebut dan menyembunyikannya dari anak-anak.
Begini ungkapan Okie Agustina pada NOVA.id, Selasa (01/12/2015), ditanya soal foto mirip mantan suaminya.
"Iya tahu (foto mesra mirip Pasha dan Angel Karamoy), tadi pagi, tapi bukan urusan aku lagi. Sekarang aku sudah punya keluarga sendiri," ujar Okie Agustina empat tahun silam.
Baca Juga : Dituding Tak Sayang Aurel dan Azriel, Krisdayanti: Aku Bikin Kontrak Mati dengan Anang
Sayangnya, saat ditanya soal sosok Pasha yang kerap dekat dengan beberapa wanita, Okie lagi-lagi enggan berkomentar.
"Aku no comment deh. Sekali lagi aku bersyukur sudah punya pendamping hidup yang baru," imbuhnya.
Mendengar berita ini, Okie pun terpaksa menyembunyikan kabar ini kepada anak-anaknya.
Baca Juga : Sang Suami Digosipkan Dekat dengan Syahrini, Ini 8 Potret Pesona Cantiknya Istri Haji Isam!
Ia tak ingin, anak-anaknya tahu kabar tak sedap tentang ayahnya. "Ya aku lebih ke anak saja.
Jangan sampai berita ini sampai ke mereka.
Kebetulan aku lagi di luar kota, tadi aku pesan ke orang rumah, jangan sampai mereka nonton TV," pungkasnya. (*)
Si Kecil Bebas Bermain di Luar dengan Serum Anti-Polusi dari Gently Sunscreen SPF50+ PA++++
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR