NOVA.id - Banyaknya sampah plastik yang mencemari lingkungan, salah satunya laut membuat aktor tampan Ganindra Bimo merasa prihatin.
Dengan begitu, pria yang kerap disapa Bimo ini mengajak masyarakat untuk mendukung gerakan global untuk diet plastik di kehidupan sehari-hari.
"Kita harus support gerakan global, jadi menurut gue reduce penggunaan plastik sebisa mungkin dan semaksimal mungkin," ungkapnya saat berkunjung ke Studio NOVA (08/05) lalu.
Baca Juga: Ini Persiapan Wajib Buat Ibu-Ibu yang Sering Antar Jemput Anak Sekolah Naik Motor
Untuk mengurangi penggunaan sampah plastik, kini dirinya selalu tanpa sedotan plastik dan selalu membawa sedotan sendiri.
Bahkan kini sudah ada kantong plastik dan sedotan plastik yang terbuat dari singkong yang bisa larut dalam air yang disebut cassava plastik.
Tentunya cassava plastik ini bisa dijadikan solusi untuk menggantikan sedotan plastik ataupun kantong plastik.
Baca Juga: Nyaman dan Aman Naik Motor, Jangan Lupa Pastikan 3 Hal Ini
View this post on Instagram
A post shared by NOVA (@tabloidnovaofficial) on
"Contohnya beli minuman jangan pakai sedotan plastik, karena sekarang udah ada yang namanya cassava plastik," ungkap Bimo.
Selain itu, Bimo juga menyarankan jika pergi ke supermarket ada baiknya membawa kantong sendiri agar tak banyak menggunakan kantong plastik untuk belanjaan.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR