NOVA.id - Olahan kacang hijau masih menjadi favorit untuk disantap kala berbuka puasa.
Salah satunya adalah bubur kacang hijau.
Nah Sahabat NOVA, jika tak ingin makanan yang hangat saat berbuka, kita juga bisa menikmati kacang hijau dalam bentuk dingin.
Baca Juga: Nyaman dan Aman Naik Motor, Jangan Lupa Pastikan 3 Hal Ini
Bagaimana?
Ya, kini ada cara baru untuk menikmati kacang hijau dengan sensasi segar.
Nikmatilah varian es krim terbaru dari Joyday yakni Joyday Mung Bean.
Baca Juga: Pernah Dibully Berhidung Jelek, Anjasmara Bagikan Potret Bangun Tidur Dian Nitami yang Cantik Alami
Joyday Mung Bean adalah es krim yang mengandung susu dan sari kacang hijau asli.
Selain itu, bukan hanya nikmat disantap, kacang hijau juga punya beragam manfaat bagi tubuh lo!
Apa saja?
Baca Juga: Pernah Dikabarkan Sudah Menikah, Rossa Beri Doa Ulang Tahun ke 30 Afgan saat Foto Bersama
1. Melancarkan pencernaan
Kacang hijau memiliki kandungan serat makanan dan pati yang dapat membantu memperlancar pencernaan serta membantu memberi nutrisi bagi bakteri baik yang terdapat dalam saluran cerna.
Penting bagi kita yang berpuasa untuk memiliki sistem pencernaan yang lancar, terutama karena adanya perbedaan pada jam makan sehari-harinya.
2. Kurangi risiko penyakit jantung
Terdapat kandungan antioksidan serta nutrisi bersifat anti radang pada kacang hijau.
Kedua kandungan ini membantu menurunkan tekanan darah dan bisa mengurangi risiko penyakit jantung.
Selain itu, antioksidan pada kacang hijau juga dapat mengurangi kolesterol LDL yang meningkatkan kemungkinan penyakit jantung.
Baca Juga: Dikabarkan Lolos Jadi Anggota DPR RI, Olla Ramlan Justru Bingung
3. Bantu jaga berat badan
Kandungan serat dan protein yang terdapat dalam kacang hijau dapat membantu membuat kita merasa kenyang dengan lebih cepat dan lebih lama.
Dengan begitu, kita bisa mengontrol nafsu makan dan tidak mengonsumsi makanan berlebih terutama saat berbuka puasa, setelah tidak makan dari subuh hingga sore hari.
Baca Juga: Gara-Gara Foto Ini, Nagita Slavina Dikaitkan dengan Al Ghazali oleh Netizen! Kenapa?
4. Membantu mencegah pitam panas (heatstroke)
Bagi kita yang tinggal di daerah dengan udara tropis dan panas seperti Indonesia, sangat baik bila kita mengonsumsi kacang hijau karena kandungan antioksidan vitexin dan isovitexin dapat melindungi sel-sel di tubuh kita dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas yang terbentuk saat pitam panas.
Sahabat NOVA, yuk segarkan tubuh dengan menyantap kacang hijau dengan olahan kekinian ini! (*)
KOMENTAR