Dilansir dari Suar.id, akan ada satu titik dimana Barbie Kumalasari akan berhenti pasang badan membela sang suami di hadapan publik.
Hal ini dikarenakan menurut terawangan Mbak You, Galih selalu bergantung kepada sang istri dalam hal apapun, seolah-olah tak memiliki harga diri sedikit pun sebagai seorang pria.
"Memang selama ini yang kita tahu Barbie itu selalu pasang badan untuk Galih ya, dari awal kasus. Tetapi kan orang bisa menilai mau sampai kapan Barbie Kumalasari ini mau pasang badan untuk suaminya? Kan yang laki-laki itu Galih bukan Kumala ya.
Harusnya tuh yang pasang badan ya yang laki bukan yang perempuan. Yang punya materi mungkin Kumalasari tapi kan Galih itu laki-laki, harusnya kan sebagai laki-laki dia punya harga diri. Tapi kok ya ini Galih seolah enggak punya harga diri," ungkap Mbak You.
Lebih lanjut Mbak You mengatakan seharusnya sebagai seorang pria, Galih bertanggung jawab penuh atas perbuatannya.
Bukannya bersembunyi dan melimpahkan semua ini untuk diurus Barbie Kumalasari.
Mbak You yakin bila kasus ini pada akhirnya akan menjadi senjata makan tuan bagi Galih Ginanjar dan Barbie Kumalasari.
Si Kecil Bebas Bermain di Luar dengan Serum Anti-Polusi dari Gently Sunscreen SPF50+ PA++++
Source | : | YouTube,Instagram |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
KOMENTAR